Ilustrasi geng motor. (Karikaturis: Poskota/Suroso Imam Utomo)

Kriminal

Bentrok Geng Motor di Bandung Barat, 1 Orang Tewas Terkena Sabetan Sajam

Senin 30 Sep 2024, 17:22 WIB

POSKOTA.CO.ID - Dua kelompok motor di Kabupaten Bandung Barat terlibat bentrokan. Dalam aksi tersebut, salah seorang anggota kelompok bermotor tewas dalam bentrokan tersebut. 

Lokasi kejadian di Kampung Haurngambang, Desa Batujajar Timur, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Sabtu, 28 September 2024 sekitar pukul 23.55 WIB.

Kasi Humas Polres Cimahi, Iptu Gofur Supangkat, membenarkan adanya kejadian tersebut.

"Betul kita terima laporan soal bentrokan antara kelompok bermotor di wilayah Kecamatan Batujajar. Sekarang sudah ditangani oleh anggota Polsek Batujajar dan Satreskrim Polres Cimahi," kata Gofur, Senin, 30 September 2024.

Dari informasi yang dihimpun, Gofur menjelaskan, peristiwa itu berawal dari geng motor Moonraker yang kedapatan sedang pesta miras di lokasi kejadian.

"Saat itu, tiba-tiba melintas geng motor GBR yang sebelumnya sehabis kumpul-kumpul di daerah Kihapit, Kelurahan Cibeber, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi," ungkapnya.

Selanjutnya, pada saat di perjalanan sekitar lokasi kejadian, kelompok GBR diberhentikan oleh salah seorang dari grup Moonreker dan menantang berkelahi. Akhirnya terjadi keributan.

Nahas dalam keributan tersebut, ada seorang anggota geng motor Moonraker yang tewas akibat menerima sabetan senjata tajam yang dibawa anggota geng motor GBR.

"Diketahui, korban berinisial MA. Korban menerima luka sabetan pada bagian perut. Kemudian dibawa ke RS Kasih Bunda, tapi akhirnya dinyatakan meninggal dunia," tuturnya.

Saat ini polisi sudah menangani kasus tersebut dengan memeriksa lokasi kejadian, memeriksa sejumlah saksi mata, dan mengautopsi jasad korban yang tewas dalam keributan tersebut.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
geng motorbandung baratbentrokan

Gatot Poedji Utomo

Reporter

Firman Wijaksana

Editor