POSKOTA.CO.ID - Kamu bisa menarik saldo DANA gratis sebesar Rp700.000 langsung ke dompet elektronik Gopay.
Namun, saldo DANA ini bisa ditarik jika kamu yang sedang mengikuti program Kartu Prakerja.
Setelah menyelesaikan pelatihan dari pemerintah, peserta bisa klaim saldo DANA gratis.
Untuk bisa mendapatkan saldo DANA gratis Rp700.000, pastikan kamu sudah terdaftar dalam Program Kartu Prakerja. Jika belum, ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mendaftar.
Daftar Kartu Prakerja
- Kunjungi situs resmi Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id.
- Klik tombol "Daftar" di halaman utama, lalu isi data diri seperti email, nomor HP, dan buat kata sandi. Setelah itu, lakukan verifikasi akun melalui email.
- Setelah verifikasi, login kembali dan isi data pribadi seperti nomor KTP, tanggal lahir, pendidikan, dan status pekerjaan.
- Tes singkat untuk mengetahui motivasi dan kemampuan dasar.
- Jika lulus, kamu bisa memilih pelatihan yang tersedia di dashboard Prakerja.
Setelah memilih dan menyelesaikan pelatihan, kamu akan mendapatkan insentif sebesar Rp700.000 yang akan dikirimkan ke akun Prakerja.
Cara Menarik Saldo DANA Gratis ke Dompet Elektronik Gopay
Setelah kamu mendapatkan saldo DANA insentif dari Prakerja, langkah selanjutnya adalah menyambungkan akun Prakerja ke Gopay agar kamu bisa menarik saldo tersebut. Berikut caranya:
- Masuk ke dashboard akun Prakerja kamu di situs resmi.
- Di bagian "Dompet", pilih dompet elektronik yang ingin kamu gunakan contohnay Gopay.
- Masukkan nomor Hp yang terdaftar pada akun dompet elektronikmu.
- Lalu, klik "Hubungkan".
- Verifikasi Akun Setelah menyambungkan, kamu akan menerima kode verifikasi melalui SMS ke nomor yang terdaftar.
- Masukkan kode tersebut ke kolom verifikasi di akun Prakerja.
Setelah saldo berhasil ditarik ke Gopay, kamu bisa langsung menggunakan saldo tersebut untuk berbagai keperluan.
Jadi, pastikan kamu sudah terdaftar di Program Kartu Prakerja dan sambungkan akun Prakerja ke Gopay agar bisa menarik saldo DANA gratis Rp700.000.
Saat ini Prakerja masih gelombang 71, sampai saat ini gelombang 72 diprediksi akan dibuka bulan September.
Cek akun resmi Instagram @prakerja.go.id untuk informasi soal pembukaan pendaftaran kartu Prakerja.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.