POSKOTA.CO.ID - Terlapor pada kasus LM, yakni Vadel Badjideh mangkir dari panggilan polisi untuk melakukan pemeriksaan, buntut laporan dari Nikita Mirzani.
Diberitakan sebelumnya bahwa Nikita Mirzani melaporkan Vadel Badjideh ke Polres Metro Jakarta Selatan, yang diduga perlakuan tidak baik kepada anaknya LM atau Lolly.
Sayangnya saat pemanggilan untuk pemeriksaan, Vadel dipastikan tidak hadir. Hal tersebut dibenarkan oleh Humas Polres Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi.
Menurut Nurma Dewi, pihak Vadel Badjideh meminta penundaan terkait jadwal pemeriksaannya.
"Jadi dari penyidik kita sudah berkoordinasi ada keterangan-keterangan yang kita harapkan, tapi hari ini ada penundaan," kata Nurma Dewi, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Jumat 27 September 2024.
Menurut Nurma, alasan Vadel Badjideh mangkir dari pemeriksaan dikarenakan kondisi badan yang kurang sehat.
Alasan tersebut rupanya tertera pada keterangan tertulis dari pihak Vadel Badjideh sendiri.
"Untuk alasannya adalah kurang sehat," jelas Nurma.
"Itu yang diberikan di surat tertulis," lanjutnya.
Nurma pun menjelaskan bahwa sebelumnya pihak Vadel Badjideh memang sudah meminta penundaan jadwal pemeriksaan.
Meski mangkir dan beralasan sakit, tim penyidik tetap meminta bukti surat sakit Vadel Badjideh dari Dokter.