POSKOTA.CO.ID - Nikita Mirzani mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan kembali pada Selasa, 17 September 2024 untuk menjalani pemeriksaan polisi.
Tak sendiri, ia juga ditemani oleh kuasa hukumnya, Fahmi Bachmid dan tiga orang saksi terkait laporan dugaan tindak asusila dan permintaan aborsi oleh terlapor Vadel Badjideh.
Menyusul soal laporan, Nikita Mirzani mengunggah sebuah tangkapan layar aplikasi Telegram di Instastory pribadinya.
Akhirnya diunggah ulang oleh akun gosip Instagram @lambe__danu yang memperlihatkan foto dan video syur yang diduga mirip Vadel dan dijual belikan atau konten berbayar.
"Buat pembelian satu minggu ke depan dapet bonus ini ya, tagih mimin kalau gak di kasih, pembelian #500K keatas ya," isi pesan yang menampilkan foto da video diduga mirip Vadel.
Tangkapan layar itu pun dibagikan Nikita Mirzani dan meminta kepada pengikutnya yang sempat berlangganan konten diduga Vadel untuk segera menghubunginya.
"Saya boleh minta tolong, siapapun yang pernah berlangganan video po*no keluarga berada ini, boleh wa ke nomor yg ada di bio saya," kata Nikita.
Hingga saat ini, belum diketahui kebenaran video dan foto yang diduuga mirip Vadel Badjideh tersebut.
Di sisi lain, wanita yang kerap disapa Nyai itu juga mengungkapkan akan membuat laporan baru terhadap kekasih dari putrinya terkait video syur.
"Itu video nanti beda lagi laporannya. Jadi itu laporan terpisah gitu nanti," ucapnya.
Melihat dari konten syur berbayar di Telegram yang diduga mirip Vadel Badjideh, netizen pun ikut memberikan berbagai komentar.