POSKOTA.CO.ID - Simak cara mendapatkan saldo DANA gratis Rp700.000 dari insentif Prakerja Gelombang 72. Bagi Anda yang ingin mendaftar dan mengikuti program ini, penting untuk memahami syarat dan cara pendaftaran yang berlaku.
Hingga saat ini, pemerintah belum merilis jadwal resmi pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 72.
Namun, tidak ada salahnya jika Anda mempersiapkan diri untuk mendaftar di gelombang berikutnya.
Dengan mengikuti program ini, peserta tidak hanya mendapatkan saldo DANA gratis, tetapi juga mendapatkan kesempatan untuk mengikuti pelatihan yang dapat meningkatkan keterampilan dan kemampuan kerja.
Pelatihan ini dapat membantu peserta untuk lebih siap menghadapi dunia kerja atau meningkatkan usaha yang dijalani.
Jika Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang Anda daftarakan valid, dan dinyatakan lolos seleksi, Anda berhak mengklaim saldo DANA gratis senilai Rp700.000 dari Prakerja.
Untuk mendapatkan saldo DANA Rp700.000, peserta perlu mengikuti beberapa langkah sederhana.
Setiap peserta yang lolos seleksi akan mendapatkan bantuan sebesar Rp4.200.000, yang terbagi menjadi dua komponen utama:
– Rp3.500.000 untuk biaya pelatihan yang bisa digunakan untuk membeli kelas dari mitra pelatihan resmi Kartu Prakerja.
– Rp600.000 insentif pasca pelatihan yang akan diberikan setelah menyelesaikan pelatihan pertama.
– Tambahan Rp10000 insentif survei yang diberikan setelah peserta mengisi survei evaluasi.
Syarat Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 72
Untuk bisa mendaftar program ini, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh calon peserta:
- Warga Negara Indonesia (WNI) dengan usia minimal 18 tahun.
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal, baik di sekolah maupun perguruan tinggi.
- Mencari kerja, pekerja yang terdampak PHK, atau pekerja yang membutuhkan peningkatan keterampilan, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.
- Bukan penerima bantuan sosial lainnya dari pemerintah, seperti PKH atau BPNT.
- Bukan pejabat negara, ASN, TNI, Polri, serta bukan anggota DPR/DPRD.
Cara Daftar Program Kartu Prakerja:
1. Buka laman dashboard.prakerja.go.id/daftar.
2. Masukkan nama lengkap, email dan kata sandi. Klik 'Daftar'.
3. Lakukan verifikasi dengan membuka notifikasi pada email.
4. Jika sudah terverifikasi, login menggunakan alamat email dan password yang telah didaftarkan pada laman dashboard.prakerja.go.id.
5. Masuk ke dashboard, kemudian verifikasi KTP dan KK.
6. Lengkapi data diri dan unggah foto KTP dan swafoto Anda.
7. Verifikasi nomor telepon, lalu klik 'Kirim'.
8. Isi deklarasi survei.
9. Ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar untuk bisa mengikuti seleksi gelombang dan tunggu pengumuman hasilnya.
10. Klik gabung gelombang
Jangan lewatkan kesempatan ini untuk mendapatkan manfaat dari program Prakerja Gelombang 72. Daftar sekarang dan raih saldo DANA gratis Rp700.000 dari Prakerja.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.