Perumda Pembangunan Sarana Jaya memperkenalkan inovasi terbaru dalam bisnis properti yaitu produk cat tembok, Warna Jaya Paint. (Poskota/Pandi)

Jakarta

Perumda Pembangunan Sarana Jaya Luncurkan Produk Cat Tembok Warna Jaya Paint

Rabu 25 Sep 2024, 19:38 WIB

POSKOTA.CO.ID - Perumda Pembangunan Sarana Jaya memperkenalkan inovasi terbaru dalam bisnis properti yaitu produk cat tembok, Warna Jaya Paint. Produk cat ini merupakan bagian dari langkah strategis Sarana Jaya untuk memperluas portofolio bisnis, menjawab kebutuhan konstruksi modern dengan kualitas tinggi.

"Peluncuran Warna Jaya Paint merupakam langkah strategis yang kami ambil untuk memperluas diversifikasi bisnis kami di sektor properti," kata Direktur Utama Perumda Pembangunan Sarana Jaya, Andira Reoputra kepada wartawan usai peluncuran di Millenium Mall, Jakarta Pusat, Rabu 25 September 2024.

Menurut Andira, produk cat tembok Warna Jaya Paint ini tidak hanya memberikan kualitas terbaik, tetapi juga dilengkapi dengan standar global.

"Kami berharap akan menjadi solusi unggulan berbagai proyek konstruksi di Jakarta dan seluruh Indonesia," terang Andira.

Adapun, Warna Jaya Paint hadir dengan teknologi 'Silver Ion Anti Bacterial' yang memberikan perlindungan maksimal terhadap bakteri dan jamur. Hal ini tentunya menjadikan produk cat tembok Warna Jaya Paint sebagai solusi ideal untuk berbagai jenis bangunan, baik hunian maupun komersil.

Andira menuturkan, produk ini ditawarkan dalam tiga kategori, diantaranya yaitu Luxury, Premiere, dan Beauty.

"Ini untuk memberikan pilihan yang sesuai dengan kebutuhan dan anggaran berbagai segmen pelanggan, mulai dari proyek besar hingga renovasi rumah," tutur Andira.

Lebih lanjut, Andira mengungkapkan alasannya yang meluncurkan produk cat tembok yaitu Warna Jaya Paint yaitu karena bisa bersaing di pasar.

"Alasan kami adalah turunan bisnis properti yang paling bisa bersaing di market properti adala cat. Dengan kekuatan kami sebagai BUMD, minimal Jakarta kita bisa capture marketnya," bebernya.

Sejauh ini sudah ada lima distributor yang telah masuk. Target dari Warna Jaya Paint sendiri adalah pembangunan rumah bersubsidi. (Pandi)

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Perumda Pembangunan Sarana Jayacat tembokwarna jaya paint

Pandi Ramedhan

Reporter

Umar Mukhtar

Editor