Ada Saldo Dana Rp400.000 Melalui Bansos BPNT Masuk ke KKS BRI, BNI, BSI, dan Mandiri Cair Periode September-Oktober 2024, Berikut Penjelasannya

Minggu 22 Sep 2024, 17:03 WIB
Masuk Periode September-Oktober 2024, bansos BPNT dengan saldo dana Rp400.000 masuk ke KKS BRI, BNI, BSI, dan Mandiri. (Istimewa/Neni Nuraeni)

Masuk Periode September-Oktober 2024, bansos BPNT dengan saldo dana Rp400.000 masuk ke KKS BRI, BNI, BSI, dan Mandiri. (Istimewa/Neni Nuraeni)

Proses pencairan bantuan ini dilakukan melalui dua metode. 

Pertama, penerima dapat mencairkan dana melalui Kantor Pos yang dikelola oleh PT Pos Indonesia. 

Kedua, dana bansos juga dapat diambil melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Kartu merah putih tersebut dapat digunakan di bank-bank yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (Himbara). 

Antara lain Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Syariah Indonesia (BSI), Bank Tabungan Negara (BTN), dan Mandiri.

Dengan berbagai upaya ini, pemerintah berharap penyaluran bansos dapat membantu meringankan beban ekonomi keluarga yang kurang mampu, serta memastikan mereka mendapatkan akses terhadap kebutuhan pangan yang memadai.

Jadwal Pencairan Bansos BPNT 2024 

Untuk KPM yang menerima bansos BPNT setiap dua bulan, jadwal penyalurannya adalah sebagai berikut:

1. Tahap 1: Januari-Februari
2. Tahap 2: Maret-April
3. Tahap 3: Mei-Juni
4. Tahap 4: Juli-Agustus
5. Tahap 5: September-Oktober
6. Tahap 6: November-Desember.

Cara Daftar Bansos PKH 2024 Secara Offline

Berikut cara daftar Bansos PKH 2024 secara offline, bisa dilakukan dengan tutorial di bawah ini: 

- Siapkan foto copy KTP dan Kartu Keluarga (KK).

- Kunjungi kantor desa atau kelurahan terdekat lalu serahkan dokumen yang telah disiapkan tersebut.

- Kemudian, dokumen ini akan mengalami proses musyawarah dan verifikasi oleh pihak desa.

Berita Terkait

News Update