POSKOTA.CO.ID - Teh diyakini memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh.
Salah satu kandungan yang terdapat pada teh dan diyakini bermanfaat bagi kesehatan adalah antioksidan.
Selain kandungan teh diklaim bisa mengurangi risiko kanker, konon minum teh secara rutin dapat mengurangi stres.
Tea Advisory Panel (TAP) dan ditulis oleh para ahli nutrisi dan kesejahteraan melakukan pengamatan terhadap 33 penelitian berbeda termasuk delapan percobaan pada manusia.
Yakni yang mengonsumsi teh hitam biasa, secangkir teh klasik Inggris, serta teh hijau, Chamomile Jerman, Lavender, Mawar, Melati, dan Passionflower.
Dikutip dari Mirror, menurut penelitian di Inggris, AS, dan Belanda, satu dari empat orang dewasa tidak mendapatkan waktu tidur 7-9 jam yang direkomendasikan setiap malamnya.
Dr Tim Bond, yang menulis studi baru ini mengatakan penelitian kami menemukan bahwa sejumlah jenis teh berbeda dapat menurunkan stres dan membuat tidur lebih nyenyak serta relaksasi.
"Infus teh herbal mungkin lebih dikenal karena khasiatnya yang menenangkan.
Tapi penelitian juga mengkonfirmasi bahwa teh hijau, oolong, dan secangkir teh khas Inggris memiliki efek jika dikonsumsi hanya dua cangkir sehari," kata Tim Bond.
Ia juga mengatakan bahwa hal ini menambah data nyata dari survei yang ditinjau oleh TAP yang menemukan bahwa hampir enam dari sepuluh (57 persen) orang dewasa Inggris merasa rileks ketika mereka minum teh, dan setengahnya merasa tenang.
Demikian pula, empat dari 10 (42 persen) melaporkan bahwa minum teh secara teratur membantu mengatasi stres dan kecemasan dan 23 persen mengatakan hal itu memerangi suasana hati yang buruk.
"Senyawa aktif dalam teh yang dapat membantu mengirim kita ke dunia mimpi termasuk polifenol, L-theanine, theaflavin, thearubigins dan gamma-aminobutyric acid (GABA).
Baik L-theanine, asam amino, dan GABA memiliki efek langsung pada otak, membantu mengaktifkan jalur yang menurunkan stres dan menciptakan ketenangan dan relaksasi.
Teh adalah sumber alami utama L-theanine dalam makanan kita," katanya memungkasi.
Meskipun tergolong aman, konsumsi teh pada penderita anemia juga tidak disarankan terlalu sering.
Sehingga, jika anada mengalami keluhan anemia atau penyakit tertentu yang tidka disarakan untuk mengonsumsi kafein, anda bisa berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter. (*)
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.