NIK e-KTP yang Terdaftar di DTKS Dapat Cairkan Dana Bansos BPNT Rp400.000, Cek Nama Anda di Cekbansos

Kamis 19 Sep 2024, 09:35 WIB
Bansos BPNT senilai Rp400.000 dapat Anda klaim, pastikan NIK KTP terdaftar di DTKS . (Poskota/Adhitya)

Bansos BPNT senilai Rp400.000 dapat Anda klaim, pastikan NIK KTP terdaftar di DTKS . (Poskota/Adhitya)

POSKOTA.CO.ID - NIK e-KTP yang terdaftar di DTKS adalah syarat untuk mendapatkan bantuan non-tunai senilai Rp400.000 di bulan September. Cek nama Anda di cekbansos sekarang.

BPNT, program bantuan sosial yang sudah berjalan sejak tahun 2017 sesuai Peraturan Presiden Nomor 63 Tahun 2017, ditujukan bagi masyarakat kurang mampu yang terdaftar dalam DTKS.

Program BPNT bulan September ini memberikan saldo elektronik sebesar Rp400.000 yang bisa digunakan untuk membeli kebutuhan pokok.

Bantuan pangan non tunai ini disalurkan dengan rincian berikut ini, Rp200.000 per bulan atau Rp400.000 setiap dua bulan sekali. Total bantuan yang diterima setiap KPM per tahun sebesar Rp2.400.000.

Kategori Penerima Bansos BPNT

Bantuan ini diperuntukkan bagi keluarga kurang mampu yang telah terdata dalam DTKS dan memenuhi syarat berdasarkan penghasilan, tempat tinggal, dan jumlah anggota keluarga, dengan data yang selalu divalidasi oleh pemerintah.

Apabila nama Anda belum tercantum sebagai penerima manfaat, silakan melakukan pendaftaran ulang atau pembaruan data di Dinas Sosial atau melalui aplikasi yang disediakan pemerintah.

Pastikan semua persyaratan telah dipenuhi agar berhak menerima bantuan di periode selanjutnya.

Cek Status Penerima Bansos BPNT 

Bagi belum tahu cara cek status penerima BPNT, berikut langkah yang bisa Anda ikuti:

  • Kunjungi website cekbansos.kemensos.go.id atau aplikasi Cekbansos.
  • Siapkan NIK KTP dan data pribadi lainnya.
  • Masukkan data diri Anda pada formulir yang tersedia.
  • Pilih menu untuk mengecek penerima BPNT.
  • Tunggu beberapa saat hingga sistem menampilkan hasil pencarian.

Demikian informasi mengenai penyaluran bansos BPNT bulan September ini.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda bisa dengan mudah mengecek status penerima bantuan.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari 

Berita Terkait
News Update