PT KAI Daop 2 Bandung menyatakan perjalan kereta api pasca gempa Bandung aman.(Instagram/@kai121_)

NEWS

Pasca Gempa M 5.0, PT KAI Daop 2 Bandung Pastikan Perjalanan Kereta Api Aman

Rabu 18 Sep 2024, 17:21 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pasca terjadinya gempa magnitudo 5.0 yang mengguncang Kabupaten Bandung dan Garut pada hari ini Rabu, 18 September 2024 pukul 09.41 WIB.

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 2 Bandung menyatakan perjalanan kereta api aman. Informasi ini dinyatakan oleh Manajer Humas PT KAI Daop 2 Bandung, Ayep Hanapi.

Melansir dari akun Instagram resmi PT KAI @kai121_ menyampaikan informasi perjalanan kereta api Daop 2 Bandung aman pasca gempa di kabupaten Bandung.

Ayep memastikan bawah saat menerima informasi terkait terjadi gempa, seluruh perjalanan kereta api khususnya Daop 2 Bandung dilakukan berhenti luar biasa (BLB).

Hal ini sebagai upaya memastikan jalur yang akan dilewati aman dan tidak ada kendala untuk perjalanannya.

PT KAI memastikan operasional kereta api tetap bejalan normal seusai dilakukannya pengecekan pada keseluruhan lintasan kereta api Daop 2 Bandung.

"Tindakan cepat tersebut untuk memastikan tidak adaya kerusakan, baik pada rel, atau struktur jembatan yang ada di wilayah Daop 2 Bandung," ucapnya.

Langkah pengecekan ini dilakukan bahwa lintasan seperti jembatan yang dilewati oleh kereta api dalam kondisi aman.

"Serta guna mengantisipasi hal-hal yang dapat mengganggu perjalanan kereta api," katanya.

Ayep juga menambahkan terdapat 11 kereta api yang terganggu perjalanannya yang mengalami gangguan perjalanan, yakni:

  1. KA PLB 7321 (KA feeder) di Stasiun Bandung
  2. KA 352 (CL Bandung Raya) di Stasiun Ciroyom
  3. KA PLB 7320 (KA Feeder) di Stasiun Cimahi
  4. KA 342 (Commuter Line Bandung Raya) di Stasiun Padalarang
  5. KA 52 (KA Argo Parahyangan) di Stasiun Maswati
  6. KA D2/11047 (KA Barang Dinas) di Stasiun Cilame
  7. KA 267 (KA Cikuray) di Stasiun Maswati
  8. KA 363 (CL Bandung Raya) di Stasiun Cicalengka
  9. KA 380 (CL Bandung Raya) di Stasiun Rancaekek
  10. KA 7048 (KA Papandayan) di Stasiun Kiaracondong
  11. KA 386 (CL Garut) di Stasiun Pasir Jengkol

Meskipun sempat mengalami penundaan, Maanjer Humas PT KAI Daop 2 Bandung seusai dilakukan pengecekan secara menyeluruh pada 10.32 WIB, seuluruh jalur rel kereta api wilayah Daop2 Bandung dinyatakan aman.

"Seluruh perjalanan kereta api aman pasca gempa. Tidak ada dampak kerusakaan di stasiun maupun di jelur rel kereta api akibat gempa," katanya.

Ayep juga menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pengguna jasa kereta api karena sempat mengalami keterlambatan selama beberapa menit.

"Daerah Operasi 2 Bandung meyanmpaikan permohonan maaf atas tertahannya perjalanan kereta api tersebut selama beberapa menit," ucapnya.

Keterlambatan disebabkan karena adanya pengecekan jalur untuk memastikan keselamatan dan keamaanan bagi penumpang kereta api.

"Karena dilakukan pengecekan jalur guna memastikan perjalanan kereta api aman dan selamat," ucapnya.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.GABUNG DI SINI

Tags:
gempagempa BandungGempa Kabupaten BandungKereta Apigempa garutPT KAIKAI Daop 2 Bandung

Iko Sara Hosa

Reporter

Iko Sara Hosa

Editor