Siap-siap pendaftaran Prakerja segera dibuka. (prakerja)

EKONOMI

6 Syarat Daftar Kartu Prakerja, Segera Daftar Buat Klaim Saldo Dana Rp700.000

Minggu 15 Sep 2024, 14:13 WIB

POSKOTA.CO.ID - Cek di sini 6 syarat daftar untuk mendaftar pada program Kartu Prakerja pemerintah, segera daftar buat klaim saldo dana Rp700.000. 

Keuntungan untuk masyarakat jika berhasil menjadi peserta pada program Kartu Prakerja. 

Bantuan Kartu Prakerja memberikan bantuan kepada masyarakat berupa pelatihan online untuk meningkatkan kompetensi kerja. 

Setelah berhasil menyelesaikannya, para peserta akan mendapat sertifikat dan diharapkan bisa bersaing di dunia kerja. 

Berbagai jenis pelatihan pun disediakan pemerintah, dimana bisa disesuaikan dengan kompetensi dan minat masing-masing peserta. 

Untuk biaya pelatihannya disediakan dana subsidi sebesar Rp3,5 juta. Sedangkan bonus lainnya ada uang insentif sebesar Rp700.000. 

Namun sebelum mendaftar pada program Kartu Prakerja, pastikan kamu telah memenuhi syarat yang ditetapkan pemerintah. 

Penting untuk memastikan diri telah memenuhi kriteria, karena pendaftaran Prakerja akan segera dibuka kembali. 

6 Syarat untuk Daftar Prakerja

Jika kamu berminat untuk ikut mendaftar Prakerja, berikut ini adalah 6 syarat yang wajib dipenuhi oleh para calon peserta: 

  1. Warga Negara Indonesia (WNI)
  2. Berusia minimal 18 tahun
  3. Tidak sedang mengikuti pendidikan formal
  4. Bukan penerima bantuan sosial aktif dari pemerintah (misalnya PKH, Kartu Sembako, dll.)
  5. Memiliki NIK E-KTP yang terdaftar dalam Dukcapil
  6. Memiliki nomor HP yang aktif dan alamat email yang valid

Jika telah memenuhi kriteria persyaratan tersebut, silahkan ikut mendaftar pada program Prakerja yang dibuka. 

Di bulan September 2024 ini kemungkinan akan segera dibuka gelombang 72. Jika telah memenuhi syarat di atas, tentunya kamu bisa segera mendaftar secara online ketika dibuka melalui website resmi di dashboard.prakerja.go.id/daftar. 

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
prakerjakartu prakerjaInsentifSaldo danaSaldo DANA Gratisklaim saldo dana

Muhammad Faiz Sultan

Reporter

Muhammad Faiz Sultan

Editor