POSKOTA.CO.ID - Ingin gabung dengan Program Kartu Prakerja Gelombang 72! Begini cara membuat akunnya.
Kartu Prakerja merupakan, program beasiswa pelatihan guna meningkatkan kompetensi kerja dan kewirausahaan.
Program ini terbuka bagi siapa saja yang inginkan meningkatkan kemampuannya, khususnya untuk periapan di dunia kerja.
Jika kamu pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, jangan sedih bergabunglah dengan Program Kartu Prakerja .
Program ini juga sangat bermanfaat bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) yang membutuhkan peningkatan kemampuannya.
Bukan hanya itu, jika lolos seleksi dari Program tersebut, kamu akan mendapatkan insentif saldo dana sebesar Rp4.200.000.
Rp3.500.000 untuk biaya beli pelatihan, Rp600.000 untuk insenstif pasca pelatihan, dan Rp100.000 insentif untuk mengisi 2 survei (masing-masing Rp50.000).
Tidak ada syarat khusus untuk bisa bergabung dengan Program Kartu Prakerja, kamu hanya perlu membuat akun untuk mendaftarnya.
Cara Membuat Akun Prakerja Gelombang 72.
Berikut ini langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk membuat akun agar bisa bergabung dengan Program Prakerja.
- Kunjungi Website Resmi: Buka laman www.prakerja.go.id.
- Daftar Akun Baru:
- Masukkan alamat email Anda dan klik tanda panah.
- Isi password dan ulangi password yang sama.
- Centang kotak yang menyatakan persetujuan terhadap syarat dan ketentuan.
- Klik “Daftar”.
- Isi Data Pribadi: Lengkapi data pribadi Anda secara akurat.
- Ikuti Pelatihan Matematika Dasar: Selesaikan pelatihan matematika dasar yang diperlukan.
- Akun Anda Terbuat: Setelah langkah-langkah di atas selesai, akun Anda sudah siap digunakan.
Usai akun yang kamu buat dinyatakan aktif dan siap digunakan, login kembali ke prakerja.go.id untuk melakukan pengecekan.
Jika Gelombang 72 sudah dibuka, langsung saja daftarkan diri kamu, dan ikuti semua tahapan-tahapan yang wajib dilakukan.
Jika kamu sudah dinyatakan sudah lolos seleksi, insentif saldo dana Rp4.200.000 siap kamu dapatkan.
Semoga informasi ini bisa membantu kamu untuk bisa mendapatkan bantuan yang diberikan oleh Program Kartu Prakerja Gelombang 72 ini.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.