POSKOTA.CO.ID - Seperti kabar yang beredar belum lama, saldo dana bansos Rp600.000 Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) alokasi Juli-September diperkirakan akan cair pada bulan ini untuk pemilik NIK eKTP yang terdata sebaga Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (eKTP) menjadi salah satu syarat utama untuk menerima bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dari pemerintah.
Saldo dana bansos yang akan cair dalam waktu dekat ini adalah tahap 3 melalui Kartu Keluarga sejahtera (KKS) yang tersambung dengan sejumlah bank Himbara.
Beberapa bank tersebut di antaranya adalah Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Syariah Indonesia (BSI),dan Bank Mandiri.
Seperti dikethui bahwa pemerintah mengucurkan dana senilai Rp2.400.000 dalam satu tahun secara bertahap. Maka pada alokasi 3 bulan ini, para KPM mendapatkan Rp600.000.
Saldo tersebut dapat dimanfaatkan untuk menyejahterakan para KPM agar bisa membeli bahan pangan dan kebutuhan lainnya untuk menjalankan kehidupan sehari-hari.
Namun tidak semua KPM dapat berhasil mendapatkan bantuan secara penuh dalam satu tahun karena pemerintah selalu melakukan proses cek verifikasi rekening.
Proses tersebut berfungsi untuk menentukan apakah KPM masih bisa menerima bantuan pemerintah tersebut atau tidak pada periode terbaru.
Maka dari itu simaklah cara melihat status penerima dari saldo dana bansos melalui aplikasi atau situs web resmi Cek Bansos Kemensos berikut ini.
Cara Cek Status Penerima BPNT di Aplikasi Cek Bansos Kemensos
Simak cara cek status penerima PKH dan BPNT di aplikasi cek bansos berikut ini:
Download aplikasi “Cek Bansos” di Google Play Store lewat HP
- Masukan data pribadi Anda, seperti nomor induk kependudukan (NIK) dan nomor KK
- Verifikasi identitas Anda dengan cara unggah foto KTP atau selfie bersama KTP
- Lakukan pengecekan status penerima bansos
- Status penerima bansos akan muncul
Cara Cek Status Penerima BPNT 2024 di Situs Web
Cara cek status penerima saldo dana bansos 2024 di situs web:
- Kunjungi situs web resmi cekbansos.kemensos.go.id
- Mengisi data provinsi, kabupaten / kota, kecamatan, dan kelurahan sesuai tempat tinggal Anda
- Isi nama lengkap Anda sebagai Pemnerima Manfaat (PM) sesuai dengan KTP
- Masukan kode verifikasi yang diminta sebanyak 4 karakter
- Klik tombol “Cari Data“
- Status penerima akan muncul
Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait cara memeriksa status penerima bansos kemensos.
Disclaimer: Pencairan saldo dana bansos BPNT Juli-September 2024 belum dilakukan.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.