Ikuti Langkah ini untuk klaim insentif Saldo DANA gratis Rp4,2 juta jika lolos Prakerja Gelombang 72. (Poskota/Shandra Dwita)

EKONOMI

Lolos Prakerja Gelombang 72? Ikuti Langkah Ini untuk Klaim Insentif Saldo DANA gratis Rp4,2 Juta!

Kamis 12 Sep 2024, 08:47 WIB

POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja 2024 akan segera dibuka dengan berbagai perubahan baru yang perlu diketahui.  Bagi kamu yang lolos Prakerja Gelombang 72, ada beberapa langkah yang harus dilakukan untuk bisa klaim saldo DANA gratis Rp4,2 juta.

Insentif tersebut diberikan Pemerintah untuk peserta yang telah mengikuti program Prakerja ini.

Saldo DANA Prakerja Rp4,2 juta bisa diklaim ke dompet elektronik yang sebelumnya sudah disambungkan.

Berikut langkah lengkapnya agar kamu tidak bingung saat mengikuti tahapan program pemerintah ini.

Langkah Klaim Saldo DANA Gratis Rp4,2 juta

1. Buat Akun Prakerja

Pastikan kamu telah membuat akun Prakerja di situs resmi prakerja.go.id. Daftar dengan memasukkan data pribadi seperti NIK, KK, dan email yang aktif. 

Setelah berhasil membuat akun, kamu akan melihat dua opsi, "Gelombang tidak ditemukan" yang berarti gelombang belum dibuka, atau "Gelombang dibuka", yang menunjukkan kesempatan untuk bergabung.

2. Klik Gabung Gelombang 

Jika gelombang dibuka, klik tombol "Gabung Gelombang". Setiap gelombang memiliki jadwal pembukaan yang berbeda-beda, jadi pastikan untuk memeriksa dashboard akunmu secara berkala. 

Setelah kamu bergabung, status akan berubah menjadi "Menunggu Gelombang Ditutup". Pada tahap ini, proses seleksi dimulai.

3. Tahap Seleksi 

Setelah gelombang ditutup, status akun akan berubah menjadi "Dalam Proses Seleksi".  Data yang kamu masukkan akan dievaluasi apakah memenuhi syarat untuk lolos program. 

Jika lolos, kamu akan mendapatkan notifikasi di dashboard dengan status "Berhasil". Jika gagal, kamu bisa mengikuti gelombang berikutnya.

4. Pengumuman Lolos 

Pengumuman hasil seleksi biasanya muncul 2-3 hari setelah gelombang ditutup. Jika kamu dinyatakan lolos, kamu akan menerima pemberitahuan di dashboard. 

Jika gagal, jangan khawatir, kamu bisa mendaftar lagi di gelombang berikutnya.

5. Tonton Video dan Sambungkan Rekening 

Setelah dinyatakan lolos, kamu wajib menonton tiga video di akun Prakerja. Selanjutnya, kamu perlu menyambungkan rekening bank atau e-wallet seperti OVO, LinkAja, GoPay, atau DANA untuk menerima insentif. 

Pastikan nama dan nomor telepon yang terdaftar di akun Prakerja sesuai dengan yang ada di dompet elektronik atau rekening yang kamu sambungkan.

6. Pilih dan Beli Pelatihan 

Kamu akan menerima saldo pelatihan sebesar Rp3,5 juta. Saldo DANA ini harus digunakan untuk membeli pelatihan di platform Prakerja. 

Penting untuk dicatat bahwa kamu punya waktu maksimal 15 hari untuk membeli pelatihan setelah dinyatakan lolos, jika tidak, kepesertaanmu akan dicabut.

7. Selesaikan Pelatihan

Sejak gelombang 70, semua pelatihan Prakerja dilakukan dalam format webinar. Jadi, kamu harus mengikuti pelatihan secara online dan tidak bisa lagi memilih pelatihan mandiri.

8. Klaim Insentif 

Setelah menyelesaikan pelatihan, kamu akan menerima insentif sebesar Rp4,2 juta yang terdiri dari Rp3,5 juta untuk pelatihan, Rp50.000 untuk dua kali survei evaluasi, serta tambahan insentif dari lembaga pelatihan jika ada.

Saldo DANA Prakerja insentif ini akan langsung ditransfer ke rekening atau dompet elektronik yang telah kamu daftarkan.

Jadi, jangan ragu untuk mendaftar dan pastikan kamu mengikuti semua tahapan dengan benar agar bisa klaim saldo DANA Prakerja yang sudah disediakan oleh pemerintah!

Demikian informasi soal Prakerja, jika Prakerja Gelombang 72 dibuka, segera daftar dan ikuti langkah di atas agar bisa klaim saldo DANA gratis Rp4,2 juta.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 
 

Tags:
Prakerja Gelombang 72kartu prakerjaSaldo DANA GratisSaldo danasaldo dana prakerjadompet elektronikprogram-pemerintahKlaim Saldo DANA Gratis

Shandra Dwita

Reporter

Shandra Dwita

Editor