POSKOTA.CO.ID - Saldo dana gratis mencapai Rp1.800.000 bantuan sosial (bansos) pemerintah dikabarkan telah cair ke rekening sejumlah siswa sekolah pada hari ini Sabtu, 7 September 2024 melalui bank penyalur BNI, BSI, BRI, dan Bank Mandiri.
Mengutip kanal YouTube Diary Bansos, saldo dana tersebut adalah hasil pecairan Program Indonesia Pintar (PIP) untuk kategori siswa Sekolah Menengah Atas (SMA).
Namun bansos tersebut mendapatkan potongan Rp3000 sehingga menjadi Rp1.797.000 ketika dicairkan lewat agen bank penyalur.
“Ini PIP SMA Cair Rp1.800.000 hari ini di tanggal 7 September tahun 2024, ini karena ngambilnya di agen bank ya di Bank BRI di BRI Link maka ada potongan ya seperti itu, tidak full” kata milik kanal YouTube Diary Bansos, dikutip pada Sabtu, 7 September 2024.
Sendangkan nominal lainnya yang dilaporka telah cair adalah sebesar Rp450.000 untuk jenjang Sekolah Dasar (SD), serta Sekolah Menengah Pertama (SMP) mendapatkan Rp750.000.
“Bantuan sosial yang terpantau masuk di bank BRI dan juga BNI Bank BNI jenis rekening simpel yaitu bantuan PIP. Ada yang ngeshare Rp450.000 untuk jenjang SD sederajat, kemudian Rp1,8 juta untuk jenjang SMA sederajat. Untu SMP nominalnya Rp750.000,” jelas dia.
Lantas, apa saja manfaat dari PIP dan bagaimana cara mencairkan saldo dana bansos PIP? Simak informasi selengkapnya berikut ini.
Manfaat Bansos PIP
Berikut manfaat PIP yang dapat Anda ketahui:
- Bayar iuran sekolah
- Membeli perlengkapan sekolah
- Uang saku
- Membayar kebutuhan di sekolah
- Uang transportasi ke sekolah
Cara Cek Penerima Bansos PIP
Untuk memastikan bahwa anak Anda penerima PIP atau bukan, silakan cek dengan cara di bawah ini:
- Masuk browser pada smartphone atau gadget lainnya
- Kunjungi situs pip.kemendkbud.go.id
- Scroll layar ke bawah dan temukan kolom ‘Cari Penerima PIP’
- Masukan Nomor NISN, NIK, dan jawab satu pertanyaan penjumlahan
- Klik tombol ‘Cek Penerima PIP’
- Data peserta didik penerima PIP akan ditampilkan
- Selesai
Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait cara pencairan saldo dana bansos PIP pada awal September 2024 ini, semoga bermanfaat.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.