Potret pelatih Arab Saudi, Roberto Mancini yang mengakui kualitas pemain Timnas Indonesia. (X/@robymancio

Sepak Bola

Roberto Mancini Akui Timnas Indonesia Punya Kualitas: Kami Menghadapi Tim yang Memiliki Pemain Bagus

Jumat 06 Sep 2024, 18:36 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pelatih Arab Saudi, Roberto Mancini memuji Timnas Indonesia yang memiliki materi pemain bagus.

Seperti yang diketahui, Mancini merupakan pelatih kaliber dunia yang pernah membesut Timnas Italia bahkan tim-tim besar Eropa seperti Inter Milan, Manchester United, Galatasaray dan lain sebagainya.

Namun pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Arab Saudi harus mengakui kualitas Timnas Indonesia, usai di tahan imbang 1-1 pada laga yang berlangsung Jumat, 6 September dini hari tadi di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah.

Pelatih asal Italia itu mengakui jika timnya mengalami kesulitan, apalagi untuk pertandingan pertama.

ia mengungkapkan bahwa timnya mengalami masalah di depan gawang dan banyak menyia-nyiakan peluang.

“Pertandingan pembuka selalu sulit, dan kami juga menghadapi tim (Indonesia) yang memiliki pemain bagus dan bermain secara profesional di liga-liga Eropa,” ucap Mancini dikutip dari Arriyadiyah.

Target Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong (STY) mengungkapkan target capaiannya pada kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ini tidak muluk-muluk, yaitu masuk dalam playoffs.

Hal itu dikarenakan, Timnas Indonesia berada dalam Grup C bersama dengan Jepang, Arab Saudi, Australia, China dan Bahrain.

Di mana tim yang tergabung di Grup C, memiliki ranking FIFA lebih tinggi dibanding Indonesia dan kualitas yang baik.

“Intinya kita tidak akan menyerah pastinya, kita akan bekerja keras dengan para pemain agar bisa masuk babak playoff,” kata STY saat wawancara bersama Exco PSSI.

Babak Playoff yang dimaksud ialah selama gelaran pertandingan kualifikasi posisi pertama dan kedua klasemen akan otomatis mengamankan tiket Piala Dunia 2026.

Sementara peringkat 3 hingga 6 selama kualifikasi akan bertanding di babak playoff untuk mendapatkan tiket Piala Dunia 2026.

Mengacu pada target tersebut, Indonesia mengejar peringkat klasemen antara posisi 3 atau 4 agar bisa tetap melaju ke putaran selanjutnya.

STY juga meminta kepada masyarakat Indonesia untuk mendukung Timnas Indonesia di pertandingan kedua melawan Australia yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Selasa, 10 September 2024.

“Jadi saya mohon ramaikan pertandingan dan kami akan memberikan yang terbaik. Kita akan menghadapi Australia di GBK. Kepada semua pendukung, kalian bisa datang dan mempengaruhi lawan kita,” ucap STY.

“Berikan dukungan pada pemain dan tentu kita harapkan hasil yang terbaik,” sambungnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
timnas indonesiaRoberto Manciniarab saudiKualifikasi Piala Dunia 2026Shin Tae Yong

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Reporter

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Editor