KPU Pastikan Tiga Paslon Pilkada Kota Bekasi Lolos Tes Kesehatan

Jumat 06 Sep 2024, 19:32 WIB
Kantor KPU Kota Bekasi di Jalan Ir. H. Juanda, Kota Bekasi. (Dok : Poskota/Ihsan).

Kantor KPU Kota Bekasi di Jalan Ir. H. Juanda, Kota Bekasi. (Dok : Poskota/Ihsan).

POSKOTA.CO.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi menyampaikan bahwa ketiga pasangan calon (paslon) Pilkada Kota Bekasi lolos dalam tes kesehatan.

Anggota KPU Kota Bekasi  Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM Afif Fauzi membenarkan hasil tes kesehatan.

"Alhamdulillah, hasil pelaksanaan di RSPAD Gatot Subroto, pada tanggal 31 Agustus sampai dengan 1 september ketiga paslon itu dinyatakan semua mampu bisa ikut melakukan kontestasi menjadi pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Bekasi," ucap Afif Fauzi kepada Poskota.co.id saat dikonfirmasi melalui pesan singkat, Jumat, 6 September 2024.

Tes kesehatan tersebut meliputi pengecekan fisik, kejiwaan dan mengetahui para calon apakah menggunakan obat-obatan terlarang.

Dirinya menegaskan ketiga paslon tersebut telah mampu untuk berkontestasi ikut Pilkada Kota Bekasi 2024.

"Berdasarkan hasil tes yang dilakukan, keenam calon itu dinyatakan mampu untuk mengikuti kontestasi Pilkada 2024," jelasnya.

Diketahui ketiga paslon telah resmi mendaftar di KPU Kota Bekasi sesuai dengan jadwal dan waktu yang ditentukan.

Ketiga paslon diantaranya, Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto dengan pasanganya Abdul Harris Bobihoe, lalu ada pasangan Herri Koswara dengan pasangannya Sholihin, dan terakhir ada Uu Saeful Mikdar dengan pasangannya Nurul Sumarhaeni.

"KPU Kota Bekasi telah menerima tiga pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi, dengan status penerimaan pendaftaran diterima dan dinyatakan lengkap," ucap Ketua KPU Kota Bekasi, Ali Syaifa, Kamis, 29 Agustus 2024. (Ihsan Fahmi).

Berita Terkait

Calon Tunggal vs Kotak Kosong

Sabtu 07 Sep 2024, 04:19 WIB
undefined

Kopi Pagi: Moralitas Cakada

Kamis 12 Sep 2024, 08:29 WIB
undefined
News Update