POSKOTA.CO.ID - Seluruh tim yang tergabung dalam grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 babak ketiga zona Asia telah menjalankan pertandingan.
Indonesia yang tergabung ada grup tersebut sementara ini berhasil mengugguli dua tim langganan piala dunia yakni Arab Saudi dan Australia.
Pemuncak klasemen saat ini adalah Jepang yang disusul oleh Bahrain pada peringkat kedua.
Sementara China terpaksa harus menjadi tim juru kunci sementara yang menepati posisi keenam klasemen
Kemenangan Meyakinkan Jepang dan Kejutan Bahrain
Pemimpin klasemen sementara yakni Jepang, berhasil meraih tiga poin penuh setelah meraih kemenangan yang sangat meyakinkan atas China.
Tim Samurai biru menenggelamkan anak asuh Branko Ivankovic dengan skor telak 7-0 tanpa balas.
Pemain asal AS Monaco yakni Takumi Minamino tampil sebagai bintang dengan catatan dua golnya.
Sementara pemain kelas eropa lainnya seperti Wataru Endo, Kauro mitoma, Junya Ito, Daizen Maeda dan Takefusa Kubo masing-masing mencetak satu gol.
Sementara itu Bahrain berhasil meraih kemenangan mengejutkan atas tim unggulan Australia dengan skor akhir 1-0.
Gol tersebut dicetak melalui Harry Souttar kala menjebol gawangnya sendiri setelah gagal melakukan antisipasi.
Pemain asal klub Sheffield United tersebut gagal mengantisipasi umpan silang tendangan Al-Khalasi dan membelokan bola masuk ke gawangnya sendiri.