POSKOTA.CO.ID - Saldo dana bansos Rp1,8 Juta Program Indonesia Pintar (PIP) termin September 2024 menuju penyaluran ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Ungu.
Saldo dana bansos ini disediakan oleh pemerintah untuk anak dari keluarga kurang mampu yang terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Tujuan utama dari program ini adalah untuk memberikan kesempatan untuk bersekolah kepada anak-anak dari keluarga kurang mampu.
Program ini juga merupakan salah satu upaya pemerintah dalam mewujudkan pendidikan yang merata di Indonesia.
Melalui PIP, semua jenjang pendidikannya akan mendapatkan bantuan berupa saldo dana bansos.
Nominal saldo bansos ini memiliki jumlah yang berbeda-beda pada setiap jenjang pendidikan yang ada.
Perlu diketahui juga, bahwa saldo dana ini akan disalurkan kepada setiap jenjang pendidikan mulai dari SD hingga SMA/K.
Perbedaan nominal yang terjadi pada penyaluran saldo dana bansos ini diakibatkan karena kebutuhan yang berbeda-beda pada tiap jenjangnnya.
Saldo dana bansos ini dapat dimanfaatkan untuk membayar SPP, ongkos sekolah, uang jajan, hingga tabungan.
Silakan simak informasi lebih lanjut dari PIP di bawah ini untuk mengetahui nominal PIP berikut cara mengecek penerimnya di bawah ini.
Nominal Saldo Dana Bansos PIP
Berikut adalah nominal saldo dana bansos yang disalurkan oleh PIP pada tiap jenjang pendidikannya:
- Sekolah Dasar (SD) : Rp450 Ribu per tahun
- Sekolah Menengah Pertama (SMP) : Rp750 Ribu per tahun
- Sekolah Menengah Akhir/Kejuruan (SMA/K) : Rp1,8 Juta per tahun.
Dengan saldo dana di atas, para siswa yang menerima bantuan saldo gratis dapat mencairkan bantuannya.
Pastikan saldo dana bansos yang tersalurkan sudah sesuai dengan data di atas.
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut seputar saldo dana bansos PIP, Anda dapat mengeceknya secara berkala pada situs resminya.
Silakan simak informasi berikut untuk melakukan pengecekan penerima saldo bansos PIP.
Cara Cek Bansos PIP
Berikut adalah contoh cara mengecek bansos PIP termin September 2024 yang segera dicairkan:
mengecek saldo dana bansos PIP melalui situs resminya:
- Buka situs resmi pip.kemdikbud.go.id
- Masukkan Nomor Induk Sekolah Nasional (NISN)
- Masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK)
- Jawab hitung-hitungan yang ada dalam kolom
- Klik 'Cek Penerima PIP'
- Selesai
Apabila saldo dana bansos sudah dapat dipastikan tersalurkan, silakan cairkan saldonya di ATM terdekat.
Demikian informasi seputar saldo bansos PIP berikut cara mengeceknya. Semoga bermanfaat.
Disclaimer: Poskota tidak mengetahui tanggal pasti penyaluran saldo dana bansos termin September, silakan simak informasinya di situs resmi pengecekannya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.