JAKARTA.CO.ID - Nama dan nomor Hp terpilih klaim saldo DANA gratis Rp700.000 dari bantuan pemerintah yang akan cair ke e-wallet, simak informasinya.
Masyarakat wajib tahu, ada kesempatan mendapatkan saldo DANA gratis dari program bantuan pemerintah.
Nama program tersebut adalah Kartu Prakerja yang kemungkinan bakal dibuka kembali September 2024 ini.
Kartu Prakerja dikhususkan bagi penerima manfaat dari kalangan produktif namun belum mendapatkan pekerjaan. Di dalam programnya, para peserta bakal mendapat kursus pelatihan untuk meningkatkan kompetensi dan kemampuan kerja.
Setelahnya di akhir program akan ada sertifikat yang diterima, berikut dengan uang insentif yang cair ke e-wallet.
Nah uang insentif ini yang sekarang banyak diburu untuk mendapat saldo DANA gratis Rp700.000.
Jika lolos menjadi penerima Kartu Prakerja, maka bisa klaim insentif sebesar Rp600.000 dari pelatihan dan Rp100.000 dari isi survei, jadi totalnya saldo DANA gratis Rp700.000.
Namun sebelum itu pastikan nama dan nomor Hp berhasil lolos verifikasi untuk mendapat kesempatan klaim saldo DANA gratisnya.
Nama dan Nomor HP Penerima Saldo DANA Gratis
Jadi sudah jelas untuk bisa klaim insentif saldo DANA, syaratnya adalah menjadi peserta pada program Kartu Prakerja.
Apabila ingin nama lolos menjadi peserta Prakerja, simak berikut ini syarat penerimanya yang ditetapkan oleh pemerintah:
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Berusia minimal 18 tahun
- Tidak sedang mengikuti pendidikan formal
- Bukan penerima bantuan sosial aktif dari pemerintah (misalnya PKH, Kartu Sembako, dll.)
- Memiliki NIK E-KTP yang terdaftar dalam Dukcapil
- Memiliki nomor HP yang aktif dan alamat email yang valid
Jika memang telah memenuhi persayratan, masyarakat bisa mendaftar di program Kartu Prakerja secara online.
Cara Daftar Prakerja
Untuk langkah-langkah pendaftaran Prakerja ini bisa dilakukan dengan mudah. Sebelum itu bisa siapkan data NIK, KTP, dan data diri Anda untuk mendaftar.
Berikut ini adalah tahapan cara daftar Prakerja yang bisa diikuti sekarang juga:
- Kunjungi Situs Resmi Prakerja: Buka situs resmi Prakerja di dashboard.prakerja.go.id/daftar.
- Buat Akun: Klik tombol "Daftar" atau "Buat Akun". Isi formulir pendaftaran dengan data yang valid, seperti alamat email dan password.
- Verifikasi Akun: Setelah membuat akun, Anda akan menerima email atau SMS berisi kode verifikasi. Masukkan kode tersebut untuk memverifikasi akun Anda.
- Isi Data Diri: Lengkapi profil Anda dengan data yang diminta, seperti NIK, nomor KK, nomor telepon, dan alamat. Pastikan data yang Anda masukkan akurat.
- Ikuti Tes Kemampuan Dasar: Setelah mengisi data diri, Anda akan diminta untuk mengikuti tes kemampuan dasar. Tes ini bertujuan untuk mengukur kemampuan dasar Anda dalam membaca, berhitung, dan memecahkan masalah.
- Pilih Gelombang: Setelah lulus tes, Anda akan masuk dalam daftar tunggu. Tunggu hingga ada pengumuman pembukaan gelombang pendaftaran. Jika Anda lolos seleksi, Anda akan diminta untuk memilih gelombang pendaftaran.
- Beli Pelatihan: Setelah lolos seleksi dan memilih gelombang, Anda akan mendapatkan saldo pelatihan yang dapat digunakan untuk membeli pelatihan yang tersedia di platform mitra Prakerja.
Begitulah cara daftar Prakerja, segera ikut pendaftaran gelombang 72 yang sebentar lagi akan dibuka. Jika lolos nantinya bisa klaim saldo DANA gratis Rp700.000 dari insentif.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.