NIK KTP Ini Berhasil Lolos Kriteria Penerima Klaim Saldo Dana Gratis Rp4.200.000 dari Kartu Prakerja, Cek Cara Daftarnya Sekarang!

Minggu 01 Sep 2024, 15:29 WIB
NIK KTP Anda berhak  klaim saldo dana gratis sebesar Rp4.200.000 Kartu Prakerja. (Poskota/Mutia Dheza Cantika)

NIK KTP Anda berhak klaim saldo dana gratis sebesar Rp4.200.000 Kartu Prakerja. (Poskota/Mutia Dheza Cantika)

POSKOTA.CO.ID - Jika Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang tercantum pada Kartu Tanda Penduduk (KTP) Anda terdaftar dan memenuhi kriteria penerima, maka berhak untuk klaim saldo dana gratis sebesar Rp4.200.000 Kartu Prakerja.

Proses seleksi dalam program Kartu Prakerja itu sendiri cukup ketat, mengingat banyaknya peminat yang ingin mendapatkan saldo dana gratis. 

Untuk bisa mengklaim saldo dana Prakerja, peserta harus menyelesaikan beberapa tahapan yang terdiri dari beberapa komponen utamanya.

Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk mengecek cara daftar program Kartu Prakerja terlebih dahulu untuk memulai prosesnya

Kartu Prakerja adalah salah satu program andalan pemerintah Indonesia dalam mengatasi masalah pengangguran dan meningkatkan daya saing tenaga kerja di tengah persaingan global yang semakin ketat. 

Rician Saldo Dana Prakerja

Adapun beberapa komponen-komponen insentif saldo DANA yang ditawarkan oleh program Kartu Prakerja yang dapat dimanfaatkan.

1. Bantuan Biaya Pelatihan 

Komponen pertama dari insentif saldo DANA Prakerja adalah Bantuan Biaya Pelatihan sebesar Rp3.500.000.

Dana ini diberikan kepada setiap peserta Kartu Prakerja yang berhasil lolos seleksi dan merupakan salah satu komponen utama dari program. 

Dengan bantuan ini, Anda dapat memilih pelatihan yang sesuai dengan minat dan kebutuhan Anda, baik itu untuk mengembangkan keterampilan baru atau meningkatkan kemampuan yang sudah ada.

2. Insentif Pasca Pelatihan

Setelah berhasil menyelesaikan pelatihan yang dipilih, peserta Kartu Prakerja berhak menerima Insentif Pasca Pelatihan sebesar Rp600.000 

Insentif ini diberikan sebagai bentuk dukungan finansial untuk membantu Anda memulai karir baru atau mengembangkan usaha yang mungkin sedang Anda rintis.

3. Insentif Survei Evaluasi

Selain bantuan biaya pelatihan dan insentif pasca pelatihan, program Kartu Prakerja juga memberikan Insentif Survei sebesar Rp 100 ribu yang diberikan dalam dua kali pengisian. 

Insentif ini diberikan sebagai penghargaan atas partisipasi Anda dalam memberikan umpan balik melalui survei yang diselenggarakan oleh pihak Kartu Prakerja.

Cara Daftar Prakerja

Jika Anda belum mendaftar program Kartu Prakerja agar berkesempatan mengklaim saldo dana gratis Rp4.200.000, berikut adalah langkah-langkah yang perlu diikuti.

1. Kunjungi Situs Resmi Kartu Prakerja

Pertama-tama, Anda harus mengunjungi situs resmi Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id. Di situs ini, Anda bisa menemukan informasi lengkap tentang program ini, termasuk syarat dan ketentuan untuk mendaftar.

2. Buat Akun atau Login

Jika Anda belum memiliki akun, Anda perlu membuat akun baru dengan menggunakan alamat email aktif dan nomor ponsel yang valid. Apabila sudah memiliki akun, Anda cukup login dengan menggunakan email dan password yang sudah terdaftar.

3. Isi Data Pribadi dengan Benar

Setelah login, Anda akan diminta untuk mengisi data pribadi, seperti nama lengkap, NIK, alamat, dan informasi lainnya sesuai dengan KTP. Pastikan semua data yang Anda masukkan sudah benar dan sesuai dengan data di KTP Anda.

4. Ikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar

Setelah mengisi data, Anda akan diminta untuk mengikuti tes motivasi dan kemampuan dasar. Tes ini akan membantu pemerintah menilai kesiapan Anda untuk mengikuti pelatihan dan menerima insentif.

5. Pilih Pelatihan yang Diinginkan

Jika Anda lolos tes, Anda bisa memilih pelatihan yang sesuai dengan minat dan kebutuhan Anda. Pelatihan ini bisa diambil secara online melalui platform yang bekerja sama dengan Kartu Prakerja.

6. Selesaikan Pelatihan

Setelah memilih pelatihan, pastikan Anda menyelesaikannya dengan baik. Setelah pelatihan selesai, Anda akan mendapatkan sertifikat dan otomatis terdaftar untuk menerima insentif.

7. Cek Status Penerimaan Insentif

Setelah menyelesaikan pelatihan, Anda bisa kembali ke situs Kartu Prakerja untuk mengecek status penerimaan insentif. Masukkan NIK KTP Anda dan lihat apakah Anda sudah terdaftar sebagai penerima saldo DANA gratis.

Segera ikuti langkah-langkah yang telah ditetapkan untuk mendapatkan insentif saldo dana gratis sebesar Rp4.200.000 dari program Kartu Prakerja.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Berita Terkait

News Update