JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saldo dana bansos Rp2.400.000 bisa diteirma via rekening KKS kamu, pencairan tahap 3 telah dipastikan berlanjut hingga September 2024 ini.
Pemerintah telah berkomitmen terus memberikan dukungan untuk menunjang kesejahteraan masyarakat melalui berbagai program bantuan sosial.
Salah satunya ada bansos yang diterima sebesar Rp2.400.000 oleh keluarga penerima manfaat (KPM) terpilih dari bansos PKH.
Bansos PKH atau Program Keluarga Harapan adalah bantuan langsung tunai (BLT) yang rutin dibagikan pemerintah setiap tahun.
Untuk pencairan tahun 2024 ini, ada lebih dari 10 juta keluarga penerima manfaat (KPM) yang sudah terverifikasi Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan siap mendapat pencairan.
Kabar baiknya, saat ini dipastikan telah masuk periode salur PKH 2024 tahap 3. Menurut jadwal, PKH tahap 3 akan cair bertahap mulai Juli hingga September 2024 ini.
Jadi para KPM terpilih bisa cek saldo rekening berkala setiap hari untuk memastikan penerimaan bansos pemerintah.
Pencairannya sendiri diterima ke rekening KKS di bank himbara. Bank penyalur resmi atau bank himbara yang ditunjuk pemerintah saat ini diantaranya ada BNI, BSI, BRI, dan Bank Mandiri.
Pastikan data Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP dan nama Anda sudah terpilih menjadi KPM PKH untuk menerima pencairannya.
Cek Data KPM Saldo Dana Bansos Rp2.400.000
Untuk bansos Rp2.400.000 PKH 2024 lansia dan disabilitas ini data penerimanya bisa diakses melalui website resmi Kemensos secara online.
Jika data sudah aktif menjadi KPM PKH, maka tinggal menunggu pencairan bansos dari pemerintah yang akan cair bertahap masuk rekening KKS.
Adapun cara cek data keluarga penerima manfaat (KPM) bansos, ikuti saja panduan lengkapnya berikut ini:
- Kunjungi website cekbansos.kemensos.go.id
- Masukkan Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan
- Masukkan nama PM (Penerima Manfaat) sesuai KTP
- Ketikkan 4 huruf kode yang tertera dalam kotak kode
- Jika huruf kode kurang jelas, klik icon untuk mendapatkan huruf kode baru
- Klik tombol CARI DATA
- Hasil pencarian akan ditampilkan di layar
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.