Cek saldo dana bansos PIP Rp1,8 Juta di sini. (Rivero Jericho S/Poskota)

EKONOMI

Saldo Dana Bansos PIP Rp1,8 Juta Termin Agustus 2024 Cair ke Rekening SimPel Peserta Didik Ini, Simak Informasi Selengkapnya di Sini

Jumat 30 Agu 2024, 13:01 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saldo dana bansos Program Indonesia Pintar (PIP) Rp1,8 Juta cair ke rekening Simpanan Pelajar (SimPel) peserta didik yang terdaftar menjadi penerima bansosnya. Yuk, simak informasi selengkapnya di sini.

PIP merupakan program inisiasi pemerintah untuk membantu mengatasi masalah pendidikan di Indonesia.

PIP sudah mulai menyalurkan saldo dana bansos termin Agustus 2-24 Pada awal bulan ini, secara bertahap ke rekening SimPel peserta didik.

Seperti periode-periode sebelumnya, PIP akan menyalurkan saldo dana bansosnya kepada tiap jenjang pendidikannya.

Target utama dari bansos PIP ini adalah anak-anak dari keluarga yang mengalami masalah ekonomi.

Anak dari keluarga yang terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan memiliki status tidak mampu atau miskin ekstrim juga akan mendapatkan saldo dana bansos PIP.

Setiap jenjang pendidikannya akan mendapatkan saldo dana bansos sesuai dengan kebutuhan jenjangnya.

Simak informasi lebih lengkap seputar nominal PIP dan cara mengecek penerima bansosnya di sini.

Nominal Saldo Dana Bansos PIP

Berikut adalah nominal saldo dana bansos PIP yang disalurkan ke rekening SimPel: 

Pastikan Anda mendapatkan saldo dana bansos PIP sesuai dengan pendidikan yang Anda tempuh.

Anda juga berhak melakukan pengecekan berkala jika saldo dana bansos belum tersalurkan.

Ikuti langkah-langkah berikut untuk melakukan pengecekan penerima saldo dana bansos PIP.

Cara Cek Saldo Dana Bansos PIP

Untuk melakukan pengecekan saldo dana bansos PIP, Anda bisa mengakses situs resmi PIP. Lakukan cara berikut untuk mengecek PIP:

  1. Kunjungi situs pip.kemdikbud.go.id
  2. Masukkan NISN
  3. Masukan NIK
  4. Jawab perhitungan pada kolom pertanyaannya.

Setelah melakukan tahap di atas, situs akan menampilkan profil dan status penerima PIP.

Demikian informasi terkait PIP berikut nominal dan cara cek penerimanya. Semoga bermanfaat.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Saldo danasaldo dana bansosdana bansosbansos PIPPIP

Rivero Jericho Souisa

Reporter

Rivero Jericho Souisa

Editor