Cek Syarat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 72, Peserta Lolos Dapat Saldo Dana Gratis Pelatihan Rp3.500.000

Jumat 30 Agu 2024, 22:15 WIB
Ilustrasi Daftar Kartu Prakerja Gelombang 72. (Edited by Sherina/Poskota)

Ilustrasi Daftar Kartu Prakerja Gelombang 72. (Edited by Sherina/Poskota)

Peserta juga akan mendapat insentif Prakerja sebesar Rp600.000 dan insentif pengisian survei Rp100.000.

Jadi total insentif yang akan diterima ialah Rp700.000. Nantinya saldo insentif tersebut bisa dicairkan ke dompet elektronik seperti DANA, OVO, GoPay atau rekening bank BCA dan BNI, setelah peserta menyelesaikan pelatihannya.

Sebab, syarat pencairan ialah menyelesaikan pelatihan dan mendapat sertifikat dari hasil pelatihan.

Berikut ini cara daftar Kartu Prakerja, antara lain:

  • Masuk ke laman prakerja.go.id
  • Buat akun Prakerja menggunakan email aktif
  • Verifikasi email Anda
  • Setelah itu masuk ke dashboard Prakerja menggunakan email dan password yang telah terdaftar
  • Isi data secara lengkap mulai dari NIK dan tanggal lahir
  • Isi kolom formulir Kartu Prakerja sesuai dengan kartu tanda penduduk (KTP) meliputi nama lengkap, domisili, status pendidikan dan lain sebagainya
  • Verifikasi wajah Anda bersama dengan foto KTP Anda
  • Verifikasika nomor HP Anda dengan cara memasukkan kode OTP yang dikirim oleh Prakerja
  • Ikuti tes kompetensi dasar
  • Isi kolom minat dan keterampilan serta alasan mengapa mengikuti Kartu Prakerja
  • Kemudian ‘Gabung Gelombang’

Peserta yang lolos akan mendapat notifikasi melalui SMS dan email, yang memberitahukan bahwa Anda telah lolos seleksi.

Apabila notifikasi tersebut telah diterima, Anda bisa login dashboard Prakerja dan menyelesaikan menonton tiga video Prakerja serta menautkan akun rekening bank atau dompet elektronik.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update