JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Harap diperhatikan, jangan sampai salah langkah. Begini cara yang benar untuk selfie saat melakukan pendaftaran CPNS 2024. Simak lengkapnya di sini.
Mendaftar sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 menjadi salah satu momen yang dinanti oleh banyak orang.
Salah satu tahap penting dalam pendaftaran adalah mengunggah foto selfie yang sesuai dengan ketentuan.
Namun, banyak pelamar yang masih bingung tentang cara benar dalam mengambil foto selfie tersebut. Salah langkah, bisa jadi penyebab gagalnya verifikasi akun pendaftaran anda.
Foto selfie yang diunggah saat pendaftaran CPNS 2024 bukan sekadar formalitas. Selfie ini digunakan sebagai langkah verifikasi identitas yang penting.
Selain itu, memastikan bahwa data yang didaftarkan sesuai dengan pemilik identitas sebenarnya. Oleh karena itu, foto yang diunggah harus memenuhi syarat tertentu agar bisa diterima oleh sistem.
Langkah-langkah ini dilansir dari Buku Petunjuk Pendaftaran Calon ASN Tahun 2024. Simak cara-caranya di bawah ini:
Daftar ke portal SSCASN
1. Anda diharuskan membuat akun terlebih dahulu, dengan melakukan pengecekan identitas.
2. Kemudian, masukkan data sesuai pada KTP anda, seperti Nama, Tempat Lahir, Tangglal Lahir, Kab/Kota Tempat KTP diterbitkan, Nomor HP dan Email Aktif.
3. Masukkan kode CAPTCHA.
5. Jika data telah sesuai, maka akan muncul tampilan berikutnya, seperti gambar lengkapi data.
6. Setelah tahapan pengisian data sudah benar dan lengkap, selanjutnya unggah swafoto sesuai dengan ketentuan di web dengan cara:
- Ambil foto
- Pastikan kamera pada Komputer/Laptop
- Silahkan ambil foto
- Klik simpan foto jika sudah sesuai
- Jika belum sesuai, silahkan klik foto ulang
- Unggah foto, jika berhasil maka akan ada tulisan "Unggah Pasfoto Berhasil"
Lebih lanjut, menurut informasi yang ditayangkan pada status Instagram milik @cpnsindonesia.id, saat melakukan foto, tidak harus baju kemeja putih, yang penting pakaian sewaktu swafoto terlihat sopan.
Selain itu, diharapkan untuk memilih background polos atau sederhana. Pastikan juga pencahayaan yang cukup terang, hindari pencahayaan yang terlalu terang atau gelap.
Bagi yang memakai kacamata, usahakan untuk melepasnya atau saat melakukan swafoto untuk tidak mengenakan kacamata, karena dapat menghalangi sebagai wajah anda.
Di atas adalah beberapa langkah dan cara yang harus anda simak dan ikuti dengan baik dan benar untuk mendapatkan swafoto terbaik saat mendaftar CPNS.
Selfie saat mendaftar CPNS 2024 adalah salah satu langkah krusial yang tidak boleh dianggap remeh, karena menjadi salah satu kelolosan.
Pastikan anda mengikuti panduan di atas agar tidak ada kendala saat proses verifikasi, hingga dinyatakan aman dalam salah satu tahap pendaftaran CPNS 2024 ini.
Jangan sampai kesempatan anda untuk menjadi CPNS gagal hanya karena salah dalam mengambil foto selfie.
Selain itu, kamu juga bisa dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News. Kemudian, jangan lupa ikuti channel WhatsApp Poskota agar tidak ketinggalan update berita terbaru di setiap harinya.
Diantaranya adalah mengenai berita kriminal, nasional, tekno, lifestyle, dan hiburan. Banyak informasi terbaru, terupdate, terhangat, dan terpercaya di channel Poskota.