Cek saldo dana bansos dan nominal untuk NIK yang cair via HIMBARA untuk penerima BPNT. (Edited by Shandra/Poskota)

EKONOMI

NIK Masuk Daftar Penerima BPNT? Selamat! Cek Saldo Dana Bansos dan Nominal yang Cair via HIMBARA

Kamis 29 Agu 2024, 22:30 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Apakah Nomor Induk Kependudukan (NIK) masuk dalam daftar penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)? 

Jika masih ragu, segera cek untuk memastikan apakah kamu berhak menerima saldo dana bansos yang akan cair bulan Agustus.

Dengan menggunakan NIK, kamu bisa langsung mengetahui jumlah nominal yang akan ditransfer ke rekeningmu, melalui bank-bank yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (HIMBARA) seperti BNI, BTN, dan Mandiri.

Untuk mengetahui cara cek BPNT dari program bantuan sosial (bansos) pemerintah yang akan cair ke rekening pada bulan Agustus 2024, ada beberapa langkah yang harus kamu ikuti. 

Program Bantuan Sosial (Bansos)

Program bansos ini adalah salah satu bentuk bantuan dari pemerintah yang sangat dinantikan oleh masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan bantuan finansial untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Bagi kamu yang penasaran apakah namamu termasuk dalam daftar penerima bantuan ini, segera lakukan pengecekan data di laman resmi bansos Kemensos. 

Jika namamu tercantum, berarti kamu berhak mendapatkan bantuan BPNT yang akan cair bulan Agustus ini. 

Saldo dana bantuan ini nantinya bisa langsung dicairkan ke rekening pribadimu.

Selain BPNT, bansos Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 3 juga akan cair di bulan Agustus ini. 

Dana bantuan PKH ini akan disalurkan melalui bank-bank yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (HIMBARA). 

Bank-bank tersebut meliputi Bank BNI, BTN, dan Mandiri. Kamu bisa mencairkan dana bansos ini melalui salah satu bank tersebut tanpa dikenakan biaya apapun, alias gratis, melalui ATM yang tergabung dalam jaringan HIMBARA.

Oleh karena itu, penting bagi kamu untuk mengetahui bagaimana cara cek apakah kamu termasuk dalam daftar penerima BPNT yang akan cair ke rekening pada bulan Agustus 2024.

Cara Cek Bansos BPNT 2024

Untuk memeriksa apakah kamu termasuk dalam penerima bantuan BPNT, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka laman cekbansos.kemensos.go.id melalui browser di HP atau komputer kamu.
  2. Pada kolom yang tersedia, masukkan data penerima manfaat mulai dari Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, hingga Desa/Kelurahan.
  3. Masukkan nama penerima manfaat sesuai dengan yang tertera di KTP.
  4. Ketikkan 4 huruf kode yang muncul di dalam "Kotak kode" untuk verifikasi.
  5. Klik tombol “Cari data” dan tunggu beberapa saat hingga sistem menampilkan hasil pencarian.
  6. Sistem cek bansos Kemensos akan secara otomatis mencari dan menampilkan nama penerima manfaat berdasarkan data wilayah yang telah kamu masukkan. Jika namamu tercantum, maka kamu berhak untuk mendapatkan bantuan ini.

Nominal Bansos PKH 2024

Setiap penerima bansos PKH mendapatkan jumlah bantuan yang berbeda-beda tergantung pada kategori yang mereka masuki. Berikut adalah rincian besaran bantuan untuk masing-masing kategori pada tahun 2024:

Itulah informasi lengkap mengenai cara cek Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang akan cair ke rekening kamu pada bulan Agustus 2024.

Tak hanya itu, ada juga rincian nominal bantuan yang akan diterima oleh setiap kategori penerima manfaat dalam program PKH. 

Pastikan NIK melakukan pengecekan di laman cek bansos kemensos segera agar tidak ketinggalan informasi penting ini!

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
cara cek BansosBantuan Pangan Non Tunaiprogram-pemerintahBansos PKHsaldo dana bansosSaldo dana

Shandra Dwita

Reporter

Shandra Dwita

Editor