Syarat Pengajuan Mudah, Rp500 Juta Dana KUR Bank BCA Dapat Anda Cairkan Segera

Selasa 27 Agu 2024, 09:41 WIB
Ilustrasi. Dapatkan pinjaman hingga Rp500 juta dengan KUR Bank BCA ajukan dengan proses mudah. (Freepik/Drazen Zigic)

Ilustrasi. Dapatkan pinjaman hingga Rp500 juta dengan KUR Bank BCA ajukan dengan proses mudah. (Freepik/Drazen Zigic)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bank BCA menawarkan KUR dengan berbagai jenis, termasuk KUR Mikro dan KUR Kecil.

KUR Mikro diberikan kepada pelaku usaha dengan kebutuhan modal hingga Rp100 juta.

Sedangkan KUR Kecil ditujukan untuk usaha dengan kebutuhan modal antara Rp100 juta atau lebih hingga Rp500 juta.

Keduanya memiliki suku bunga rendah sesuai ketentuan pemerintah. Suku bunga yang ditetapkan mulai dari 6% - 9% per tahun.

Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank BCA adalah program pinjaman yang ditujukan untuk pelaku usaha kecil dan menengah.

Program ini bertujuan untuk membantu pengembangan usaha dengan bunga yang terjangkau.

Syarat Pengajuan Mudah

Proses pengajuan KUR di Bank BCA cukup mudah dan cepat.

Nasabah dapat mengajukan pinjaman melalui cabang terdekat atau secara online.

Syarat utama untuk mendapatkan KUR BCA adalah memiliki usaha yang sudah berjalan minimal 6 bulan. Syarat umum lainnya dapat dilihat di bawah ini:

  • WNI yang telah memiliki KTP-el
  • Perorangan atau Badan Usaha
  • Usia minimal 21 Tahun atau Sudah Menikah untuk Nasabah Perorangan
  • Usaha berjalan minimal 6 bulan
  • Tidak sedang memiliki KUR berjalan di Bank lain
  • Tidak pernah menerima fasilitas Kredit Produktif

Syarat dokumen yang dibutuhkan untuk mengajukan KUR Bank BCA adalah sebagai berikut:

  • Nasabah Individu
  1. KTP-el Calon Debitur dan Pasangan
  2. NPWP (khusus pengajuan diatas Rp 50 juta)
  3. Kartu Keluarga
  4. Surat Keterangan Usaha/NIB
  5. BPJS Ketenagakerjaan (khusus pengajuan KUR Kecil)
  • Nasabah Badan Usaha
  1. Akte Pendirian dan segala perubahannya
  2. Pengesahan Akte Kemenkumham
  3. NPWP Badan Usaha
  4. KTP Pengurus dan Pemegang Saham
  5. NPWP Pengurus dan Pemegang Saham
  6. Surat Keterangan Usaha/NIB/TDP
  7. BPJS Ketenagakerjaan (khusus pengajuan KUR Kecil)

Bank BCA juga memberikan fasilitas berupa konsultasi bisnis bagi nasabah KUR, dengan menghubungi layanan call center di nomor 1500888.

Ini bertujuan untuk memastikan usaha nasabah dapat berkembang dan mampu mengembalikan pinjaman.

KUR BCA juga mendukung berbagai sektor usaha, termasuk perdagangan, pertanian, dan industri kreatif.

Hal ini untuk memastikan akses pembiayaan yang luas bagi berbagai jenis usaha.

Proses pencairan dana KUR BCA biasanya memakan waktu sekitar 3 hingga 5 hari kerja.

Setelah disetujui, dana akan langsung ditransfer ke rekening nasabah.

Selain bunga rendah, KUR BCA juga menawarkan tenor pinjaman yang fleksibel.

Nasabah dapat memilih tenor sesuai kemampuan, mulai dari 3 tahun hingga 5 tahun.

Pelunasan KUR BCA dapat dilakukan melalui berbagai cara, termasuk autodebet dari rekening BCA.

Ini memudahkan nasabah untuk membayar angsuran tepat waktu.

Bank BCA juga menawarkan asuransi jiwa dan kecelakaan bagi nasabah KUR. Ini untuk memberikan perlindungan tambahan selama masa pinjaman.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari 

Berita Terkait

News Update