JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) Anda bisa mendapatkan pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Mandiri sampai Rp100 Juta. Yuk, simak caranya di sini.
Kredit Usaha Rakyat (KUR) merupakan program besutan pemerintah untuk memberikan saldo dana pinjaman.
Pemerintah bekerjasama dengan bank-bank di Indonesia dalam rangka membantu masyarakat mengembangkan usaha dan bisnisnya.
Selain itu, KUR juga membantu mendongkrak perekonomian Negara dengan cara menyalurkan saldo dana pinjaman.
Suku bunga yang diberikan KUR terbilang kecil, sebab hanya 6 persen efektif per tahunnya.
Dengan angka suku bunga yang kecil, Anda tidak perlu ragu untuk mengajukan saldo pinjaman ke KUR.
Lantas, bagaimana cara mengajukan pinjaman modal usaha KUR Bank Mandiri? Simak informasi lengkapnya di sini.
Cara Mengajukan Pinjaman KUR Bank Mandiri
Ikuti langkah-langkah berikut untuk mengajukan saldo dana pinjaman melalui KUR Bank Mandiri:
- Kunjungi kantor cabang Bank Mandiri terdekat
- Isi formulir yang diberikan oleh petugas
- Ajukan permohonan pinjaman KUR ke Customer Service
- Serahkan dokumen yang menjadi syarat untuk menjadi calon debitur kepada Customer Service
- Simak dan ikuti prosedur peminjaman selanjutnya yang diarahkan oleh Customer Service
Anda dapat melakukan langkah-langkah di atas untuk mengajukan saldo dana pinjaman dari KUR Bank Mandiri.
Namun, Anda harus melengkapi syarat dan dokumen untuk melakukan pengajuan KUR di Bank Mandiri.
Lantas, apa saja syarat dan dokumen yang wajib dipenuhi untuk mengajukan pinjaman modal usaha KUR? Simak informasi berikut.
Dokumen dan Syarat Pengajuan KUR Bank Mandiri
Berikut adalah dokumen dan syarat untuk mengajukan KUR Bank Mandiri:
- Minimal berumur 21 tahun atau sudah menikah
- Memiliki usaha minimal 6 bulan
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Kartu Keluarga (KK)
- Surat Keterangan Usaha (SKU) atau sejenisnya
- Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
Dengan melengkapi syarat dan dokumen di atas, Anda dapat mengajukan saldo dana pinjaman KUR hingga Rp100 Juta.
Demikian informasi terkait KUR Bank Mandiri berikut cara mengajukannya serta daftar dokumen wajib dan syarat yang dibutuhkan. Semoga bermanfaat.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.