Saldo DANA Rp600.000 Gratis untuk Kamu, Cek Syarat dan Tahapan Pendaftaran Prakerja

Minggu 25 Agu 2024, 08:59 WIB
Tahapan Prakerja. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

Tahapan Prakerja. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kamu bisa mendapatkan saldo DANA gratis Rp600.000 dari Kartu Prakerja jika lolos pendaftarannya.

Program Kartu Prakerja memberikan banyak manfaat bagi peserta yang mendaftar dan berhasil dinyatakan lolos.

Peserta yang lolos akan mendapatkan saldo yang digunakan untuk membeli kelas-kelas pelatihan sebesar Rp3.500.000.

Selain saldo pelatihan, peserta juga akan mendapat sertifikat pelatihan beserta insentif setelah menyelesaikan pelatihan Rp600.000.

Jangan lewatkan kesempatan untuk mendapat tambahan Rp100.000 setelah mengisi survei evaluasi sebanyak dua kali.

Kelas pelatihan yang disediakan bisa dipilih peserta dengan leluasa karena terdiri dari berbagai macam bidang kerja.

Karena jadwalnya juga fleksibel, bisa dilakukan secara online atua offline semakin memudahkan peserta Prakerja.

Bahkan peserta yang telah menyelesaikan pelatihan bisa dengan mudah mengklaim insentif pelatihan yang mereka dapatkan karena banyak pilihan.

Peserta bisa menarik insentif melalui rekening bank atau dompet digital yang dimiliki dengan menyambungkan ke akun Prakerja.

Syarat Mendaftar Prakerja

- Warga Negara Indonesi (WNI)

- Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun

- Tidak sedang menempuh Pendidikan formal

- Bukan Pejabat Negara, ASN, anggota TNI atau Polri

- Bukan Direksi/Komisaria/Dewan Pengawas BUMN atau BUMD

- Pencari Kerja

- Pekerja yang terkena PHK

Pahami tahapan pendaftaran Prakerja berikut ini jika Anda sudah masuk ke dalam syarat pendaftaran.

Tahapan Pendaftaran Prakerja

1. Buat Akun Prakerja

Untuk mendaftar tentunya anda harus membuat akun prakerja lebih dahulu. Caranya cukup mudah, buka situs https:://www.prakerja.go.id.

Lalu buat akun dengan persyaratan yang sudah disiapkan sebelumnya. Siapkan e-mail,KTP, NIK, nomor KK, dan nomor HP.

Ikuti seluruh instruksi pendaftaran dengan benar dan lengkap agar pendaftaran berhasil.

Setelahnya anda bisa menyelesaikan tes kemampuan dasar untuk penyelesaian proses pendaftaran.

Langkah paling terakhir dari proses pendaftaran adalah tunggu gelombang pendaftaran dibuka dan bergabung ke gelombang.

2. Dapatkan Nomor Kartu Prakerja dan Saldo Pelatihan

Jika lolos pendaftaran Prakerja, Anda akan diarahkan untuk menonton video pada laman pengumuman dashboard Prakerja.

Tonton tiga video hingga tuntas. Setelah menonton video, Anda akan diberikan nomor Kartu Prakerja dan saldo pelatihan.

3. Beli dan Ikuti Pelatihan

Gunakan saldo pelatihan untuk membeli pelatihan melalui Mitra Platform Digital yang bekerja sama dengan kartu Prakerja.

Bisa juga membeli pelatihan dengan klik menu Pelatihan pada dashboard Prakerja dan pilih sesuai yang diminati peserta.

Setelah membeli dan mengikuti pelatihan hingga tuntas lalu memberi rating dam review barulah peserta bisa klaim insentif.

4. Dapatkan insentif

Jika rangkaian pelatihan sudah diselesaikan, Anda akan mendapatkan insentif melalui rekening bank atau dompet digital yang sudah anda sambungkan sebelumnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update