Saldo dana bansos PKH 2024 dipercepat. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

EKONOMI

Pencairan Saldo Dana Bansos PKH 2024 Kepada 1.251 KPM Dipercepat Pemerintah, Cek Nomor Induk Kependudukan yang Terdata

Minggu 25 Agu 2024, 03:04 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kabar gembira bagi Anda penerima bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) 2024, bantuan sedang dilakukan percepatan pencairan. Cek selengkapnya dalam artikel.

Pemerintah Indonesia kembali mengambil langkah cepat untuk meningkatkan efektivitas program bansos dengan mempercepat pencairan kedua bantuan reguler tersebut.

Inisiatif ini bertujuan untuk memastikan bahwa bantuan tersebut dapat cepat dirasakan oleh masyarakat yang membutuhkan.

Penerima manfaat dapat segera menggunakan saldo dana bansos yang diberikan untuk berbagai keperluannya terutama dalam situasi ekonomi yang sulit.

Hal itu berdasarkan surat yang terbit pada 20 Agustus 2024 dengan nomor 1761/3.4/bs.01.00/8/2024 tentang intruksi percepatan pencairan bansos PKH 2024.

Bantuan itu akan menyasar kepada 1.251 KPM yang tidak transaksi pada pencairan Mei-Juni termin dua dan tiga.

Artinya penerima manfaat yang tidak mendapatkan dana bansos pada tahap 2 kemarin akan diberikan pada tahapan mendatang.

Agar dapat merasakan kembali bantuan PKH 2024 terdapat hal penting yang harus dilakukan KPM.

Bagi para KPM yang memiliki perubahan alamat atau pindah tempat tinggal, harap melaporkan kepindahannya kepada pendamping sosial atau desa setempat.

Karena terkait akan dilakukannya pemutakhiran data pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Pencairan bantuan pada KPM ini akan diprkirakan akan dilaksanakan pada bulan September mendatang.

Cek status penerima Anda di DTKS dengan mengunjungi cek.bansos.kemensos.go.id dan masukan nama, alamat beserta nomor induk kependudukan lalu cari datanya.

Untuk memastikan, Anda masih berstatus sebagai penerima manfaat dari pemerintah Indonesia.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
bansosSaldo danaBansos PKH 2024PKH 2024cekbansos.kemensos.go.idnomor induk kependudukan

Syifa Luthfiyah

Reporter

Syifa Luthfiyah

Editor