JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saldo dana Program Keluarga Harapan (PKH) Rp600.000 periode Juli-September 2024 segera cair. Yuk simak informasi lebih lanjutnya di sini.
PKH segera menyalurkan saldo dana bansos periode Juli-September 2024 dalam waktu dekat.
Melansir dari YouTube DIARY BANSOS, bantuan dana bansos PKH periode ini akan disalurkan pada akhir Agustus atau awal September ini.
Pada periode Juli-September 2024 saldo dana bansos PKH juga mengalami pengalihan sumber penyalur.
Penyaluran via Kantor Pos akan dialihkan semua ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Merah Putih.
Untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang saldo dana bansosnya selalu disalurkan oleh Kantor Pos, akan diberikan undangan untuk melakukan Pembukaan Rekening Kolektif (Burekol).
Undangan Burekol ini akan dibagikan oleh para pendamping bantuan sosial dari daerah masing-masing.
KPM akan diminta untuk membuka rekening KKS Merah Putih untuk menerima bantuan sosial PKH.
Nominal saldo dana bansos yang akan disalurkan oleh PKH masih sama seperti periode-periode sebelumnya, dan disalurkan berdasarkan golongan-golongan KPMnya.
Simak nominal besaran saldo dana bansos yang disalurkan oleh PKH sebagai berikut.
Nominal Besaran Saldo Dana PKH
1. Balita usia 0-6 tahun: Rp750.000 per tahap
2. Ibu hamil dan masa nifas: Rp750.000 per tahap
3. Siswa SD: Rp225.000 per tahap
4. Siswa SMP: Rp375.000 per tahap
5. Siswa SMA: Rp500.000 per tahap
6. Lansia 70 tahun ke atas: Rp600.000 per tahap
7. Penyandang disabilitas berat: Rp600.000 per tahap.
Pastikan Anda mendapatkan saldo dana bansos PKH sesuai dengan golongan seperti di atas.
Lakukan pengecekan berkala untuk mengetahui informasi lebih lanjut terkait dana bansos PKH Anda.
Unduh aplikasi atau kunjungi situs resminya cek bansos untuk menerima informasi tentang penyaluran bansos PKH.
Simak informasi berikut untuk mengecek penerima bansos PKH.
Cara Cek Penerima Bansos PKH
Berikut adalah tahap-tahap mengecek penerima bansos PKH:
1. Buka Website cekbansos.go.id atau Unduh Aplikasi Cek Bansos.
2. Masukkan data lokasi sesuai KTP (Provinsi, Kota/Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan)
3. Masukkan Nama Penerima
4. Isi Captcha
5. Klik 'Cari Data'
Lakukan pengecekan dengan cara di atas untuk mengetahui progres saldo dana bansos PKH.
Demikian informasi terkait saldo dana bansos PKH berikut cara cek dan nominalnya. Semoga bermanfaat.
Disclaimer: Poskota tidak mengetahui tanggal pasti penyaluran saldo dana bansos PKH. Oleh sebab itu, lakukan pengecekan dengan cara seperti di atas untuk mengetahuinya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.