KUR BTN juga mengharuskan Anda uuntuk memenuhi persyaratan dokumen jaminan. Seperti agunan pokok, yaitu kelayakan dan hasil usaha dari objek yang dibiayai, maupun pembayaran termin dari proyek yang dibiayai.
Dan agunan tambahan, untuk KUR Mikro tidak diwajibkan menyerahkan agunan tambahan. Sedangkan untuk KUR Kecil, pemberian fasilitas KUR Kecil wajib dijamin dengan penyerahan agunan tambahan.
Di antaranya seperti surat perijinan usaha, legalitas tempat usaha, copy rekening koran atau tabungan dan legalitas agunan.
Plafon yang diberikan untuk KUR Mikro maksimal Rp25 juta dengan jangka waktu Kredit Modal Kerja (KMK) maksimal 3 tahun.
Untuk KUR Kecil plafon yang diberikan maksimal Rp500 juta dengan jangka waktu maksimal 4 tahun.
Perhitungan suku bunga yang diberikan pun suku bunga efektif 7% per tahun untuk semua jenis KUR.
Cara Daftar KUR BTN
1. Mengajukan aplikasi permohonan KUR ke kantor cabang Bank BTN terdekat di kota Anda.
2. Menyerahkan berkas yang telah ditentukan dan dipersiapkan.
3. Berkas yang telah diterima akan diproses dan diverifikasi oleh Bank BTN.
4. Setelah lolos proses verifikasi dan disetujui, maka pemohon akan melakukan akad kredit.
5. Pencairan kredit dapat dilakukan.
Dengan adanya program KUR ini diharapkan dapat meningkatjan dan memperluas akses pembiayaan kepada UMKM dan mendorong pertumbuhan ekonomi penyerapan tenaga kerja.