3. Menjawab Pertanyaan Survei
Survei akan dilakukan oleh pihak penyalur dengan mendatangi kediaman dan tempat usaha Anda.
Bank atau lembaga keuangan akan melakukan verifikasi dokumen dan informasi yang telah Anda berikan.
4. Tunggu Proses Penilaian dan Evaluasi
Selanjutnya akan dilakukan analisis terhadap kelayakan kredit Anda berdasarkan data yang ada, termasuk kemampuan pembayaran dan riwayat kredit.
Setelah analisis selesai, bank akan memberikan keputusan mengenai persetujuan atau penolakan pengajuan pinjaman Anda.
Jika disetujui, Anda akan menerima surat persetujuan kredit yang mencantumkan plafon pinjaman, tenor, dan syarat-syarat lainnya.
5. Penandatanganan dan Pencairan Dana
Tanda tangani perjanjian kredit yang mencakup semua ketentuan terkait pinjaman, termasuk besaran cicilan, jadwal pembayaran, dan ketentuan lainnya.
Setelah perjanjian ditandatangani, dana pinjaman akan dicairkan sesuai dengan ketentuan yang telah disepakati.
Tips KUR Cepat Cair
- Pastikan dokumen lengkap, dan jika ada sertakan laporan keuangan terbaru yang akurat dan jelas.
- Periksa riwayat kredit Anda. Pastikan tidak ada tunggakan atau masalah yang dapat mempengaruhi penilaian kredit Anda.
- Tanggapi permintaan tambahan dokumen atau informasi dari bank dengan cepat.
- Jelaskan dengan jelas bagaimana Anda akan menggunakan dana pinjaman.
- Pastikan Anda mempunyai rekening bank Mandiri
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.