2. Ibu Hamil
Ibu hamil juga menjadi salah satu prioritas dalam program PKH. Mereka berhak menerima bantuan sebesar Rp750.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun.
3. Siswa SD
Untuk mendukung pendidikan dasar, siswa yang terdaftar di sekolah dasar (SD) mendapatkan bantuan sebesar Rp225.000 per tahap atau Rp900.000 per tahun.
4. Siswa SMP
Kemudian, bagi siswa yang berada di jenjang sekolah menengah pertama (SMP), PKH memberikan bantuan sebesar Rp375.000 per tahap atau Rp1.500.000 per tahun.
5. Siswa SMA
Untuk siswa yang sedang menempuh pendidikan di sekolah menengah atas (SMA), bantuan yang diberikan oleh PKH mencapai Rp500.000 per tahap atau Rp2.000.000 per tahun.
Cara Cek Bansos
Berikut adalah panduan lengkap untuk mengetahui informasi terbaru terkait daftar penerima dan status pencairan bansos PKH BPNT.
1. Kunjungi Situs Resmi Kementerian Sosial
Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah mengunjungi situs resmi Kementerian Sosial yang khusus disediakan untuk pengecekan status penerima bantuan sosial.
Anda bisa mengakses situs ini melalui tautan cekbansos.kemensos.go.id. Situs ini dirancang untuk memudahkan masyarakat dalam memverifikasi daftar penerima bantuan sosial, termasuk PKH dan BPNT.