Daftar tiga saldo dana bansos tambahan yang dicairkan pemerintah ke KPM PKH (Foto: Unsplash/Mufid Majnun)

EKONOMI

SELAMAT! Ada 3 Saldo Dana Bansos Tambahan dari Pemerintah untuk KPM PKH dengan NIK KTP dan Nomor HP Tercantum, Cek Daftarnya di Sini

Kamis 22 Agu 2024, 19:41 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ada tambahan saldo dana bansos dari pemerintah sebanyak 3 jenis untuk KPM PKH yang NIK KTP dan nomor HP nya beruntung. 

Pemerintah memberikan tambahan 3 bantuan sosial (bansos) ke sejumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pada Agustus 2024 ini. 

Tiga jenis bansos ini di luar subsidi bantuan sosial yang saat ini proses penyalurannya masih terus berlangsung di masyarakat. 

Sebagai informasi, saat ini pemerintah masih terus menyalurkan bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) untuk KPM yang data dirinya terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). 

Mengutip kanal YouTube Azzahra Studio Chanel, ternyata ada tambahan 3 jenis bansos lagi yang diberikan pemerintah untuk beberapa KPM terpilih. 

Bansos-bansos ini disalurkan melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang sudah terhubung dengan bank Himbara, seperti BNI, BRI, BSI, atau Bank Mandiri. 

Selain itu, penyaluran bansos juga dilakukan melalui PT Pos Indonesia terdekat dari lokasi KPM. 

Lantas, bansos apa saja yang masih berlangsung pencairannya hingga saat ini? 

Bagi Anda yang merasa sebagai penerima bansos dapat menyimak informasinya di bawah ini. 

1. Program Indonesia Pintar (PIP) 

Bantuan yang masih akan berlangsung penyalurannya hingga akhir bulan ini adalah Program Indonesia Pintar (PIP). 

Setiap siswa yang terdata jadi penerima PIP, baik di sekolah umum maupun di madrasah akan segera mendapatkan bantuan ini. 

Namun, untuk peserta didik yang berasal dari sekolah madrasah penyaluran dananya dilakukan melalui Kementerian Agama.

Itu karena bantuan dana untuk peserta didik madrasah di tahun ini digabungkan lewat Program Indonesia Pintar (PIP) Madrasah.

Nominal bantuan PIP

Berikut besaran bantuan PIP yang dicairkan ke masing-masing jenjang pendidikan. 

1. SD/MI/Sederajat: Rp450.000/ tahun
2. SMP/MTS/Sederajat: Rp750.000/ tahun
3. SMA/MA/Sederajat: Rp1.000.000/ tahun

2. Bantuan Beras 10 Kg

Program ini disalurkan oleh pemerintah kepada masyarakat kurang mampu yang terdata dalam Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) untuk membantu meningkatkan ketahanan pangan keluarga.

Diketahui, ada sebanyak 22 juta KPM yang terdaftar dan akan menerima bantuan beras 10 Kg ini.

3. Bansos Daging dan Telur

Penerima bansos daging dan telur adalah mereka yang datanya terdata di Badang Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). 

Pemberian bantuan ini dimaksudkan untuk mengurangi angka stunting yang masih cukup tinggi di Indonesia. 

Nah, itu dia informasi mengenai daftar sejumlah bansos tambahan yan masih dicairkan oleh pemerintah kepada masyarakat periode Agustus 2024 ini. 

Supaya terus mendapatkan informasi terbaru mengenai berita-berita yang ditayangkan Poskota, mulai dari sepakbola, tekno, news, viral, seleb, Anda dapat bergabung di saluran Whatsapp resmi Poskota dengan KLIK DI SINI.

Tags:
saldo dana bansosSaldo danabansosBansos PKHnomor hpNIK KTP

Kamila Sayara Avicena

Reporter

Kamila Sayara Avicena

Editor