Rempah-rempah untuk membuat renang yang dijadikan tema utama Google Doodle hari ini, Rabu, 21 Agustus 2024 yang mempunyai keistimewaan tersendiri. (Google)

Kuliner

Rendang jadi Tema Google Doodle Hari Ini, Rabu 21 Agustus 2024, Intip Dibalik Keistimewaannya!

Rabu 21 Agu 2024, 09:38 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Rendang yang merupakan satu diantara penganan khas Indonesia yang berasal dari Sumatera Barat, menjadi tema utama mesin pencari Google dalam penampilan di Doodlenya hari ini, Rabu, 21 Agustus 2024.

Pada beranda peramban tersebut, memperlihatkan gambar ilustrasi berupa rempah-rempah yang dijadikan bumbu masak, komplit dengan ulekan tradiosional bagi masyarakat minang kabau yang terkenal dengan rumah gadang tersebut.

Mulai dari Jahe, cabai, bawang putih, jeruk nipis, bunga lawang, kelapa hingga batang dan daun serai, menghiasinya.

Google menuliskan bahwa maksud dari tema tersebut adalah memeriahkan perayaan rendang sebagai penganan bersantan khas Indonesia.

"Rendang diakui secara resmi sebagai hidangan nasional Indonesia dan ditetapkan sebagai warisan budaya tak benda oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia," tulis keterangan google.

Hal itu pun bertepatan dengan penghargaan yang diberikan oleh Museum Rekor Indonesia (MURI) kepada Gubernur Sumatera Barat atas pencapaiannya dalam menggelar acara memasak rendang secara daring terbesar sepanjang masa.

Keistimewaan Rendang

Dilansir dari wikipedia, rendang adalah hidangan berbahan dasar daging yang dihasilkan dari proses memasak dengan suhu rendah dalam waktu yang lama bersama rempah-rempah dan santan.

Pada proses pembuatannya bisa memakan waktu berjam-jam (biasanya hingga 4 jam) sehingga menghasilkan warna hitam pekat dan dedak pada setiap potongan dagingnya.

Dengan proses memasak tersebut, rendang bisa bertahan hingga berminggu-minggu.

Oleh karena itulah memasak rendang dibutuhkan kesabaran yang tinggi bagi setiap pembuatnya, tentu untuk mencapai hasil yang maksimal.

Adapun santan yang belum mengering pada rendang, kerap disebut kalio pada rendang yang dimasak sebentar, biasanya berwarna coklat terang keemasan.

Pada tahun 2018 lalu, rendang secara resmi dinobatkan sebagai satu di antara 5 hidangan nasional Indonesia selain Sate, Soto, Gado-gado dan Pempek.

Indonesia sendiri, banyak ragam makanan yang disajikan di setiap daerah dengan ciri khas masing-masing. Terutama makanan yang menggunakan bumbu-bumbu lokal, sehingga memperkaya khasanah kuliner di tanah air, seperti halnya rendang.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Rendanggoogle doodlekeistimewaan rendangdagingsantanrempah-rempahkhas IndonesiaSumatera Barat

Ade Mamad

Reporter

Ade Mamad

Editor