Bahlil Lahadalia Umumkan Ketua Dewan Pembina Golkar Besok

Rabu 21 Agu 2024, 23:59 WIB
Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar, Bahlil Lahadalia dalam Munas Golkar ke-XI di JCC Senayan, Jakarta Pusat (Jakpus). (Poskota/Ahmad Tri Hawaari)

Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar, Bahlil Lahadalia dalam Munas Golkar ke-XI di JCC Senayan, Jakarta Pusat (Jakpus). (Poskota/Ahmad Tri Hawaari)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar, Bahlil Lahadalia segera mengumumkan sosok yang akan menjadi Ketua Dewan Pembina Golkar pada Kamis, 22 Agustus 2024.

"Nanti, besok saya akan umumkan siapa yang Ketua Dewan Pembinanya," kata Bahlil di JCC Senayan, Jakarta Pusat (Jakpus), Rabu, 21 Agustus 2024.

Sementara terkait nama-nama yang akan ditunjuk sebagai Dewa Pembina Golkar, Bahlil enggan berbicara.

"Nah, kalau pertanyaan apakah kemudian siapa yang menjadi dewan pembina, tunggu tangal mainnya," ungkapnya.

Lebih lanjut, Bahlil menegaskan dirinya memiliki kewenangan menentukan Dewan Pembina Golkar berdasarkan Munas Golkar ke-XI.

"Tadi dalam keputusan Munas memang untuk Dewan Pembina, Dewan Etik, kemudian Dewan Kehormatan itu diberikan kewenangan kepada Ketua Umum sebagai ketua formatur untuk memilih," jelasnya.

Tawarkan Jokowi Jadi Kader Partai Golkar

Dalam Munas Golkar, Bahlil menawarkan Presiden Jokowi menjadi kader partai berlambang pohon beringin itu. Belakangan, nama Jokowi santer digadang-gadang akan menduduki posisi Ketua Dewan Pembina Golkar.

"Bapak Presiden RI, Bapak Jokowi yang sudah berkenan hadir dan selalu terlihat mengenakan baju kuning, bahwa Bapak merasa nyaman berteduh di bawah pohon beringin. Pak, kalau di tempat lain sudah tidak nyaman, di sini, pak. Kami akan naungi, pak," kata Bahlil diiringi sorak sorai para kader partai yang hadir.

Saat diberikan kesempatan untuk memberikan jawaban atas tawaran Bahlil, Jokowi membuat kiasan bahwa berteduh di bawah pohon beringin sangatlah menyejukan.

"Saya kalau lihat pohon beringin, bawaanya adem gitu, bawaanya sejuk, apalagi di siang hari yang sedang panas-panas-panasnya, sedang terik-teriknya, kalau di bawah pohon beringin bawaanya sejuk," ucap Jokowi disambut tepuk tangan para kader Golkar.

"Berada di bawah pohon beringin membuat kita lebih teduh, malam hari ini saya merasa sangat teduh, membuat kita lebih nyaman, malam hari ini saya juga merasa lebih nyaman," tuturnya menambahkan.

Lebih lanjut, Jokowi sedikit berbicara soal alasan dirinya mengenakan kemeja berwarna kuning dalam Munas Golkar.

"Bapak ibu, sekali lagi mungkin ada yang bertanya, kenapa pakai baju kuning. Kenapa? Ada yang bisa jawab saya beri sepeda," ucapnya.

Ia menyebut, warna kemeja itu menyesuaikan dengan identitas Golkar yang identitk dengan kuning.

"Ya baju itu menyesuaikan, baju yang saya kenakan ini untuk menghormati yang punya acara yaitu Partai Golkar," ungkap Jokowi.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update