Rekening BCA dan BNI terisi saldo DANA gratis Rp700.000 dari insentif pemerintah. (DANA.id)

TEKNO

Selamat! Saldo Dana Gratis Rp700.000 Cair ke Rekening BCA dan BNI Kamu, Cek Cara Klaim di Sini

Selasa 20 Agu 2024, 13:28 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Rekening Bank BCA dan BNI kamu terisi saldo dana senilai Rp700.000 dari bantuan pemerintah. Cek cara klaim di sini.

Saldo dana ini berasal dari Kartu Prakerja, program bantuan pelatihan kerja yang diluncurkan pemerintah pertama kali pada 2020.

Sejak 2020, jutaan orang telah merasakan bantuan Prakerja. Maka dari itu, tidak heran begitu banyak masyarakat yang menantikan program tersebut.

Untuk saat ini, Prakerja gelombang 71 masih berlangsung. Peserta yang dinyatakan lolos gelombang tersebut berhak klaim insentif Rp700.000.

Tentang Prakerja

Prakerja merupakan program untuk meningkatkan keterampilan dan kewirausahaan, serta memberikan peluang kerja bagi masyarakat.

Manfaat lain dari program ini, tak lain saldo dana sebesar Rp700.000, terdiri dari insentif pelatihan Rp600.000 dan pengisian survei Rp100.000.

Kesempatan tersebut bisa didapatkan setiap peserta yang telah dinyatakan lolos gelombang. Jika kamu belum berhasil, silakan tunggu gelombang selanjutnya.

Sementara untuk mengikuti seluruh rangkaian Prakerja dan klaim saldo dana gratis, kamu harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:

Cara Daftar Prakerja

Dalam proses pendaftaran, kamu harus menyiapkan berkas NIK KTP, KK, nomor telepon, dan email. Berikut petunjuk daftar Prakerja secara online:

  1. Kunjungi situs resmi Prakerja.
  2. Masukkan data diri sesuai dengan NIK KTP.
  3. Verifikasi wajah kamu.
  4. Selesaikan tes motivasi dan kemampuan dasar.
  5. Tunggu pengumuman lolos gelombang.

Manfaat Prakerja

Kamu akan memperoleh berbagai manfaat atas keikutsertaan dalam Prakerja. Berikut manfaat yang didapatkan peserta Prakerja:

Petunjuk Cairkan Saldo Dana Gratis

Saldo dana gratis tersebut bisa dicairkan ke rekening bank BCA atau BNI yang telah terhubung dengan akun Prakerja kamu.

Rekening dan akun Prakerja dapat dihubungkan setelah kamu dinyatakan lolos gelombang. Sementara pencairan memakan waktu 3-5 hari kerja.

Disclaimer: Artikel di atas hanyalah petunjuk cara klaim saldo dana gratis dari Prakerja. Keberhasilan dan kegagalan merupakan tanggung jawab pembaca.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Saldo danaSaldo DANA GratisKlaim Saldo DANA Gratiskartu prakerjainsentif prakerjarekening bankbcabni

Febrian Hafizh Muchtamar

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor