JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dapatkan saldo DANA gratis Rp700.000 bagi peserta Kartu Prakerja yang sedang melakukan pelatihan.
Saldo tersebut akan masuk ke dompet elektronik kamu setelah menyelesaikan tahapan program yang ditentukan oleh penyelenggara.
Saldo DANA gratis ini merupakan insentif Prakerja bagi para peserta sebagai bentuk imbalan atas partisipasinya dalam program tersebut.
Kartu Prakerja merupakan program pengembangan kompetensi kerja dan kewirausahaan bagi masyarakat dengan usia minmal 18 tahun.
Pelatihan ini bisa diikuti oleh para pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, pekerja/buruh ynag membutuhkan peningkatan kompetensi, termasuk pelaku UMKM.
Ada banyak manfaat yang bisa didapatkan dari Kartu Prakerja, mulai dari ilmu hingga bantuan biaya atau uang saku dari pemerintah.
Untuk mengikuti pelatihan Prakerja, kamu tidak perlu khawatir memikirkan biaya. Sebab, pemerintah telah menanggungnya sehingga kamu bisa beli pelatihan menggunakan saldo khusus.
Kemudian, ada pula insentif Prakerja. Dana ini disalurkan bagi peserta yang telah menyelesaikan pelatihan.
Peserta yang lolos dan memiliki dompet elektronik, tampaknya harus berbahagia. Hal ini karena insentif Prakerja bisa dicairkan ke akun e-wallet kamu.
Cara Klaim Saldo DANA Gratis
Untuk mendapatkan saldo DANA gratis dari Kartu Prakerja, kamu harus merampungkan beberapa poin penting di antaranya sebagai berikut.
- Menyelesaikan pelatihan, minimal yang pertama
- Mengisi ulasan dan pelatihan
- Menjawab survei evaluasi Prakerja
- Menyambungkan e-wallet
- Mengupgrade e-wallet ke versi premium
Setelah poin-poin tersebut telah terpenuhi, maka pihak Prakerja akan segera menjadwalkan pencairan insentif.