Dengan penyaluran BLT Dana Desa ini, pemerintah berupaya memastikan bahwa bantuan tepat sasaran dan diberikan kepada mereka yang benar-benar membutuhkan.
Warga masyarakat yang merasa layak tetapi belum menerima bantuan dapat berkonsultasi dengan pemerintah desa setempat untuk memastikan apakah mereka memenuhi syarat untuk mendapatkan BLT ini.
BLT Dana Desa diiharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat miskin ekstrem yang selama ini belum terjangkau oleh program-program bantuan sosial lainnya dari pemerintah pusat.
Penyaluran yang tepat waktu dan sesuai dengan alokasi yang telah ditetapkan menjadi kunci dalam memastikan bantuan ini benar-benar bermanfaat bagi yang berhak menerimanya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.