Telah terjadi gempa bumi Magnitudo 5,0 di Jembrana Bali hari ini Rabu 14 Agustus 2024.(Tangkapan Layar IG @infobmkg)

NEWS

Info Gempa Hari Ini: Barat Daya Jembrana Bali Diguncang Gempa 5 Magnitudo

Rabu 14 Agu 2024, 21:55 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,0 mengguncang wilayah barat daya Jembrana, Bali, hari ini Rabu malam, 14 Agustus 2024, sekitar pukul 21:14 WIB. 

Informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan bahwa pusat gempa berada di laut, sekitar 156 km barat daya Jembrana, dengan kedalaman 10 km.

Getaran gempa ini dilaporkan terasa di beberapa daerah di Bali, hingga Malang dan Jember, meskipun pusat gempa berada jauh dari daratan. 

Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan mengenai kerusakan atau korban jiwa akibat gempa tersebut.

BMKG terus memantau situasi dan mengimbau masyarakat untuk tetap tenang serta mengikuti arahan dari pihak berwenang. 

"Hati-hati terhadap gempabumi susulan yang mungkin terjadi," tulis BMKG di laman inatews.bmkg.go.id.

Gempa bumi di wilayah Bali dan sekitarnya memang bukan hal yang asing mengingat daerah ini berada di jalur Cincin Api Pasifik, yang merupakan salah satu kawasan paling rawan gempa di dunia.

Demikian info gempa Bali yang terjadi hari ini Rabu 14 Agustus 2024 menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

Oleh karena itu, selalu siap siaga dan selalu cek update terbaru untuk mendapatkan informasi dari BMKG.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
bmkg hari iniinfo-gempagempa balibmkggempa hari iniinfo Gempa Hari IniGempa Bumiberita gempa

Shandra Dwita

Reporter

Shandra Dwita

Editor