Gempa 4,9 M Guncang Pandeglang, Warga Berhamburan Keluar Rumah

Sabtu 24 Agu 2024, 11:25 WIB
Peta titik lokasi gempa bumi di Kecamatan Sumur, Pandeglang. (Dok. BMKG)

Peta titik lokasi gempa bumi di Kecamatan Sumur, Pandeglang. (Dok. BMKG)

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Gempa bumi dengan kekuatan 4,9 magnitudo yang terjadi di wilayah Sumur, Pandeglang, membuat warga kaget dan lari keluar rumah.

Diketahui dari informasi BMKG, pusat gempa bumi terjadi pada Sabtu, 24 Agustus 2024 pukul 10.31 WIB. Lokasi gempa berada di 6.80 LS - 105.12 BT  atau 53 km barat daya Sumur, Banten dengan kedalaman 15 kilometer.

Selang beberapa detik kemudian, terjadi lagi gempa susulan dengan kekuatan 3,8 magnitudo dan kedalaman 20 kilometer.

Getaran gempa terasa ke beberapa kecamatan di Pandeglang, serta wilayah lainnya.

Salah seorang warga Kecamatan Pagelaran, Mulyanah mengaku, dirinya merasa kaget saat merasa getaran gempa bumi. Dinding rumahnya terasa bergetar hingga dirinya pun langsung lari keluar rumah.

"Getarannya sekaligus gak perlahan. Saya dan anak-anak langsung lari keluar rumah, karena takut," katanya.

Saat gempa terjadi, ia sedang duduk sambil mengobrol di teras depan rumah. Tiba-tiba dingdin rumah bergetar sekaligus, hingga dirinya dan warga lain pun langsung lari mencari tempat lapang.

"Iya kaget dan takut, kami langsung lari. Getarannya memang cuma sekali tapi sekaligus," katanya.

"Kalau dilihat dari informasi BMKG, kejadian gempa itu lokasinya di Sumur dengan kekuatan 4,9 magnitudo," ujarnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update