SELAMAT! NIK e-KTP Anda Tersaring Dapat Saldo DANA Bansos PKH Rp500.000, Samakan Datanya di Situs Kemensos

Selasa 13 Agu 2024, 21:54 WIB
Saldo dana bansos PKH Rp500.000 diterima Anda. (Neni Nuraeni)

Saldo dana bansos PKH Rp500.000 diterima Anda. (Neni Nuraeni)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) Anda tersaring dapat saldo dana Rp500.000 bantuan sosial (bansos).

Cek jadwal penyaluran Program Keluarga Harapan (PKH) via Kantor Pos dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), karena bansos tersebut dibagikan melalui dua metode ini.

Untuk pencairan di Kantor Pos, beberapa hari sebelum diadakannya waktu pembagian, PT Pos Indonesia mengirimkan surat undangan ke alamat Keluarga Penerima Manfaat (PKM).

Undangan yang berisi waktu, tanggal dan tempat pencairan bansos PKH itu nantinya harus Anda bawa.

Adapun persyaratan lainnya yakni foto copy atau asli KTP dan Kartu Keluarga (KK).

Tentunya hal ini menjadi bukti bahwa Anda benar-benar penerima manfaat yang berhak mendapatkan bantuan.

Sementara pencairan lewat KKS dikhususkan bagi Anda pemegang kartu merah putih.

Melalui kartu ini, Anda bisa mengambil bantuan finansial dengan melakukan tarik tunai di ATM yang tergabung dalam Himbara (Himpunan Bank Negara).

Deretan bank tersebut meliputi, Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Syariah Indonesia (BSI), Mandiri, dan Bank Tabungan Negara (BTN).

Mengenai besaran saldo dana gratis Rp500.000 ini diterima oleh KPM PKH kategori siswa Jenjang SMA/SMK/sederajat.

Besaran dana itu merupakan nominal yang diterima per tahap. Sementara total alokasi per tahunnya siswa mendapatkan Rp2.000.000.

Rincian Saldo Dana Bansos PKH 2024

Berikut rincian saldo dana bansos PKH yang diterima setiap kategori KPM. Antara lain:

1. Balita dan anak usia dini (usia 0 bulan-6 tahun): Rp3.000.000 per tahun atau Rp750.000 per tahap.

2. Ibu hamil atau masa nifas: Rp3.000.000 per tahun atau Rp750.000 per tahap.

3. Pelajar Jenjang SD: Rp900.000 per tahun atau Rp225.000 per tahap.

4. Pelajar Jenjang SMP: Rp1.500.000 per tahun atau Rp375.000 per tahap.

5. Pelajar Jenjang SMA/SMK/sederajat: Rp2.000.000 per tahun atau Rp500.000 per tahap.

6. Lansia: Rp2.400.000 per tahun atau Rp600.000 per tahap.

7. Penyandang disabilitas: Rp2.400.000 per tahun atau Rp600.000 per tahap.

Cara Cek Status Penerima Bansos PKH 2024

Inilah cara yang harus dilakukan untuk mengecek status penerima bansos PKH:

- Kunjungi dan buka laman https://cekbansos.kemensos.go.id. kemudian akan muncul fitur form Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

- Isi provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa pada form yang tersedia.

- Lengkapi juga nama lengkap sesuai KTP.

- Isi captcha yang ada di bagian bawah dengan mengetikkan 4 huruf kode yang tertera dalam kotak kode.

- Terakhir, klik opsi "Cari Data".

Apabila kamu termasuk penerima, maka akan terlihat tabel berisi status penerima, keterangan, beserta periode pemberian bantuan.

Jika bukan, maka keterangan akan tertulis "Tidak Terdapat Peserta/PM."

DISCLAIMER: Untuk tanggal pencairan bansos hanya dapat diketahui oleh pemerintah. Di mana setiap daerah memiliki jadwal penyaluran yang berbeda-beda.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update