JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sutradara terkenal James Cameron bersama bintang utama Zoe Saldana dan Sam Worthington telah mengumumkan judul resmi untuk film ketiga Avatar 'Avatar: Fire and Ash' yang akan dirilis 19 Desember 2025 mendatang.
Diberitakan Variety yang mana pengumuman ini dilakukan pada acara pameran D23 Disney, meskipun Cameron tidak memberikan cuplikan rekaman.
Namun ia memperlihatkan beberapa konsep seni yang menarik, termasuk adegan Neytiri (Saldana) menunggangi banshee dan tampilan pertama Suku Ash Na'vi yang menakutkan.
Cameron menjanjikan eksplorasi lebih dalam dunia Pandora dengan cerita yang penuh tantangan emosional bagi karakter-karakter yang sudah dikenal.
Avatar: Fire and Ash melanjutkan kisah dari Avatar: The Way of Water (2022), yang menggambarkan perang antara manusia dan Na'vi di Pandora.
Film ketiga ini akan mengikuti Jake dan Neytiri saat mereka berhadapan dengan Suku Ash, yang lebih tertarik pada kekerasan dan kekuasaan.
Oona Chaplin, dikenal dari Game of Thrones, akan memerankan Varang, pemimpin Suku Ash.
Pemeran lainnya termasuk David Thewlis, Michelle Yeoh, serta sejumlah aktor yang kembali tampil seperti Sigourney Weaver dan Kate Winslet.
Meskipun proses produksinya penuh tantangan, termasuk pemogokan penulis dan aktor serta kebakaran di lokasi syuting, Avatar: Fire and Ash kini telah selesai dan dijadwalkan tayang di Disney+.
Dikabarkan film ini akan tayang pada 19 Desember 2025 mendatang, diharapkan membawa penggemar kembali ke dunia Pandora dengan petualangan baru yang mendebarkan.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.