Cara sambungkan e-wallet ke akun Prakerja untuk dapat saldo DANA gratis dari pemerintah (PosKota/Nur Rumsari)

TEKNO

SELAMAT YA! Nomor HP Aktif Anda Terima Pencairan Insentif Saldo DANA Prakerja Rp700.000 dari Pemerintah, Langsung Sambungkan E-wallet Sekarang

Senin 12 Agu 2024, 19:12 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Alhamdulillah, Anda bisa dapat insentif saldo DANA Prakerja Rp700.000 dari pemerintah yang dikirim ke nomor HP aktif terdaftar di e-wallet. 

Saat ini, peserta yang lolos program Kartu Prakerja sedang dalam masa membeli pelatihan pertama. 

Bagi peserta yang sebelumnya diumumkan lolos, maka bisa langsung membeli pelatihan menggunakan dana bantuan Rp3.500.000 yang diberikan pemerintah. 

Peserta wajib dan hanya bisa menggunakan dana tersebut untuk membeli pelatihan saja dan tidak bisa mencairkan bantuan yang diberikan. 

Agar dana tersebut tetap dapat digunakan untuk membeli pelatihan, maka peserta tidak boleh terlambat membeli pelatihan. 

Adapun, batas waktu pembelian pelatihan pertama, yakni selama 15 hari dari sejak pengumuman kelolosan atau berakhir pada Rabu, 21 Agustus 2024 pukul 23.59 WIB. 

Jika terlambat membeli pelatihan, maka dana sebesar Rp3,5 juta itu bakal ditarik kembali dan dimasukkan ke rekening negara. 

Sementara, jika telah menyelesaikan pelatihan, peserta akan diberikan insentif sebesar Rp700.000 yang terdiri dari insentif pencarian kerja Rp600.000 dan insentif pengisian survei Rp100.000.

Anda dapat mencairkan insentif lewat akun dompet elektronik, seperti DANA, OVO, GoPay, dan LinkAja. 

Selain itu, insentif juga dapat diuangkan melalui rekening BCA atau BNI yang sudah disambungkan ke akun Prakerja. 

Ketika menyambungkan akun e-wallet ke dashboard Prakerja, peserta harus memastikan bahwa e-wallet yang disambungkan sudah benar. 

Pastikan juga bahwa rekening e-wallet yang dihubungkan ke akun Prakerja data-datanya sesuai dengan data diri Anda di akun Prakerja. 

Untuk mengetahui bagaimana cara menyambungkan akun e-wallet dengan benar ke dashboard Prakerja, kamu bisa mengikuti panduannya berikut ini. 

Cara Menyambungkan E-Wallet ke Akun Prakerja

Bagi  yang belum tahu bagaimana cara menghubungkan e-wallet atau dompet elektronik ke akun Kartu Prakerja, simak ulasannya di bawah ini.

  1. Masuk ke akun Prakerja mu 
  2. Pada halaman dashboard utama, pilih "Sambungkan Sekarang"
  3. Pilih akun e-wallet yang kamu gunakan
  4. Selanjutnya cek Nomor HP dan pilih "Aktifkan"
  5. Prakerja akan mengirimkan kode OTP ke nomor kamu
  6. Masukkan Kode OTP yang sudah dikirim melalui SMS
  7. Selanjutnya masukkan Kode Keamanan
  8. Selamat, e-wallet kamu sudah berhasil tersambung ke akun Prakerja

Nah, itu dia informasi mengenai cara menyambungkan E-wallet ke akun Kartu Prakerja untuk mencairkan insentif saldo dana gratis. 

Supaya terus mendapatkan informasi terbaru mengenai berita-berita yang ditayangkan Poskota, mulai dari sepakbola, tekno, news, viral, seleb, Anda dapat bergabung di saluran Whatsapp resmi Poskota dengan KLIK DI SINI.

Tags:
Saldo danakartu prakerjaProgram Kartu Prakerjacara menyambungkan E-WalletNIK E-KTP

Kamila Sayara Avicena

Reporter

Kamila Sayara Avicena

Editor