SELAMAT, NIK KTP Terdaftar di DTKS Terima Dana Bantuan Rp600.000 hingga Rp1.800.000 di Bulan Agustus 2024

Senin 12 Agu 2024, 21:40 WIB
Ilustrasi penyaluran bansos untuk NIK KTP yang terdaftar di DTKS. (Pinterest)

Ilustrasi penyaluran bansos untuk NIK KTP yang terdaftar di DTKS. (Pinterest)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kabar gembira datang untuk nomor induk kependudukan (NIK) dan kartu tanda penduduk (KTP) yang terdaftar dalam data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS).

Pasalnya NIK KTP yang terdaftar tersebut akan mendapat saldo bansos sebesar Rp600.000 dan Rp1.800.000.

Bantuan tersebut berasal dari Program Indonesia Pintar (PIP) dan BLT Dana Desa. Pencairan bantuan ini dikabarkan akan dimulai pada Selasa, 13 Agustus 2024.

Kemudian, bantuan akan diberikan pada keluarga penerima manfaat (KPM) yang telah terdaftar serta terverifikasi oleh Kementerian Sosial (Kemensos).

Dengan adanya kabar ini, tidak menutup kemungkinan jika ada KPM yang mendapat bantuan dobel di periode penyaluran Juli - Agustus 2024.

Tetapi perlu diketahui, tidak semua penerima manfaat mendapat bansos PIP atau BLT Dana Desa.

Penyaluran Bansos di Bulan Agustus 2024

Bantuan yang akan dicairkan ini merupakan bantuan diluar dari bansos bantuan pangan non tunai (BPNT) serta program keluarga harapan (PKH).

Bagi KPM yang memiliki rekening kartu keluarga sejahtera (KKS) serta memiliki komponen anak sekolah berpeluang untuk mendapatkan bantuan yang disalurkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek).

Sebab dalam kabar terbarunya, Kemdikbud telah menurunkan surat yang ditujukkan kepada kepala dinas pendidikan di tingkat provinsi dan kabuten.

Selain itu, surat tersebut juga ditujukkan untuk pihak bank penyalur, yaitu Bank BSI, BRI serta BNI.

Dalam keterangan suratnya, bahwa hari ini Senin, 12 Agustus 2024 merupakan hari terakhir untuk memindahkan dana bantuan dari bank penyalur pada KPM.

Berita Terkait

News Update