Peluang Menang Saldo Dana Gratis Rp4,2 Juta dari Kartu Prakerja, Ini Tahapannya!

Rabu 07 Agu 2024, 08:52 WIB
Menangkan saldo dana gratis Rp4.200.000 dari Kartu Prakerja. (Poskota.co.id/Della Amelia)

Menangkan saldo dana gratis Rp4.200.000 dari Kartu Prakerja. (Poskota.co.id/Della Amelia)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Anda punya peluang memenangkan saldo dana gratis Rp4,2 juta dari Kartu Prakerja. Simak informasinya di sini!

Pemerintah melalui Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian masih gencar mengadakan program Kartu Prakerja bagi masyarakat.

Program ini terus berjalan sejak April 2020 hingga sekarang yang sudah memasuki gelombang 71.

Kartu Prakerja merupakan program pengembangan kompetensi kerja yang ditujukan untuk para pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, pekerja/buruh yang membutuhkan penungkatan kompetensi, hingga pelaku UMKM.

Anda yang berhasil lolos di program Prakerja akan mendapatkan manfaat di antaranya pelatihan gratis dan insentif.

Saldo Dana Prakerja

Peserta tidak perlu risau memikirkan biaya selama ikut program Kartu Prakerja. Sebab, pemerintah sudah menjamin semuanya secara gratis.

Justru, Anda akan mendapatkan insentif Prakerja sebagai imbalan atas keikutsertaan dalam program beasiswa ini.

Total biaya yang diberikan pemerintah yaitu sebesar Rp4,2 juta. Adapun rinciannya dapat Anda ketahui sebagai berikut.

  • Saldo biaya pelatihan Rp3,5 juta
  • Insentif pascapelatihan Rp600 ribu
  • Insentif pengisian survei Rp100 ribu

Biaya pelatihan Kartu Prakerja akan masuk ke akun masing-masing peserta yang diberikan secara khusus untuk membeli pelatihan di Platform Digital Mitra Prakerja.

Andat memilih jenis pelatihan sesuai dengan kebutuhan di Tokopedia, Bukalapak, Karier.mu, Pijar Mahir, Siap Kerja, dan Pintar.

Adapun insentif Prakerja bisa kamu cairkan dua-duanya sebesar Rp700.000 ke rekening bank atau e-wallet di akhir program.

Tahapan Program Kartu Prakerja

Berita Terkait
News Update