NIK e-KTP Anda yang lolos seleksi Program Kartu Prakerja gelombang 71 berhak menerima saldo DANA gratis Rp4.200.000 langsung masuk ke dompet elektronik.(Edited by: Mutia Dheza Cantika/Poskota)

TEKNO

NIK e-KTP Lolos Prakerja Gelombang 71! Selamat Anda Terima Bantuan Saldo DANA Gratis Rp4.200.000 Langsung Masuk Dompet Elektronik, Cek Statusnya

Rabu 07 Agu 2024, 11:55 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat, bagi NIK e-KTP terdaftar yang lolos seleksi Program Kartu Prakerja gelombang 71, Anda berhak menerima saldo DANA gratis Rp4.200.000 langsung masuk ke dompet elektronik.

Pastikan, Anda segera memeriksa status penerimaan dan rincian saldo DANA gratis di akun dashboard Prakerja untuk memastikan bahwa Nomor Induk Kependudukan telah tercatat dan diterima dalam sistem. 

Dengan demikian, Anda bisa segera memanfaatkan saldo DANA Prakerja yang diberikan untuk keperluan pelatihan dan kebutuhan lainnya.

Program Kartu Prakerja gelombang 71 sendiri telah ditutup pada tanggal 5 Agustus 2024. Dengan mengacu pada gelombang sebelumnya, pengumuman kelulusan seleksi diperkirakan akan keluar sekitar 2 sampai 3 hari.

Setelah memastikan bahwa Anda lolos seleksi, langkah selanjutnya adalah memilih pelatihan yang sesuai dengan minat dan kebutuhan Anda dengan insentif biaya pelatihan sebesar Rp3.500.000. 

Tersedia berbagai pilihan pelatihan yang dapat diakses melalui platform mitra Prakerja. Mulai dari keterampilan teknis hingga soft skills, pilihlah pelatihan yang paling relevan dengan tujuan karier Anda. 

Kemudian, apabila Anda telah menyelesaikan pelatihan dengan baik, insentif Prakerja akan diberikan sebesar Rp600.000.

Tak hanya itu, Anda juga berhak mendapatkan bonus tambahan senilai Rp100.000 apabila menyelesaikan survei evaluasi dari Prakerja.

Untuk menerima saldo DANA gratis tersebut, penting untuk menghubungkan dompet elektronik dengan akun Prakerja Anda.

Jika belum memiliki akun dompet elektronik, peserta bisa mendaftar dan menghubungkannya dengan akun Prakerja Anda. Dompet elektronik yang bisa digunakan termasuk DANA, OVO, GoPay, dan LinkAja. 

Proses pencairan biasanya memerlukan waktu beberapa hari, jadi pastikan untuk memeriksa saldo Anda secara berkala. 

Anda juga akan menerima notifikasi melalui SMS atau email ketika saldo DANA Prakerja sudah berhasil dicairkan.

Adapun langkah-langkah yang bisa Anda ikuti untuk mengecek status penerimaan dan rincian saldo DANA gratis yang masuk melalui dashboard Prakerja.

Cara Cek Lolos Prakerja

1. Login ke Akun Prakerja

Pada tanggal pengumuman gelombang, buka situs resmi Prakerja melalui link https://www.prakerja.go.id/. 

Login ke akun Prakerja Anda menggunakan email dan password yang telah Anda daftarkan. Jika Anda lupa password, gunakan opsi "Lupa Password" untuk meresetnya.

3. Melihat Notifikasi di Dashboard

Setelah berhasil login, perhatikan dashboard akun Anda. Jika Anda lolos seleksi, akan muncul notifikasi yang berbunyi, "Selamat, kamu menerima Kartu Prakerja." Notifikasi ini adalah tanda bahwa Anda telah diterima dalam program tersebut.

4. Menonton Video Kartu Prakerja

Di bawah notifikasi kelolosan, akan muncul tiga video yang harus Anda tonton. Pastikan Anda menonton ketiga video tersebut hingga selesai.

Video-video ini berisi informasi penting tentang Program Kartu Prakerja, termasuk tata cara penggunaan, hak dan kewajiban peserta, serta panduan lengkap tentang langkah-langkah selanjutnya. 

5. Mendapatkan Nomor Kartu Prakerja

Setelah menonton ketiga video, nomor Kartu Prakerja Anda akan muncul. Nomor ini penting untuk proses selanjutnya, termasuk memilih pelatihan dan menerima insentif. 

Kemudian, jangan lupa untuk mencatat nomor Kartu Prakerja dengan baik dan aman agar proses klaim saldo DANA gratis nantinya tidak ada hambatan.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat memastikan apakah lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 71 atau tidak.

Selamat kepada Anda yang telah lolos seleksi dan berkesempatan mendapatkan saldo DANA gratis dari Prakerja. Bagi yang belum lolos, tetap semangat dan jangan menyerah untuk mencoba pada gelombang berikutnya. 

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
insentif prakerjaSaldo DANA Gratisdompet elektronikkartu prakerjaSaldo danasaldo dana prakerjaNIK E-KTPprakerja gelombang 71

Mutia Dheza Cantika

Reporter

Mutia Dheza Cantika

Editor