JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat bagi Anda yang nomor induk kependudukan (NIK) serta nomor HP yang telah dinyatakan lolos Kartu Prakerja Gelombang 71. Anda berhak mendapat saldo dana Rp4.200.000.
Baru-baru ini, Manajemen Operasional Program (PMO) Prakerja telah mengumumkan hasil seleksi dari Prakerja Gelombang 71.
Pengumuman tersebut dipublikasikan melalui media sosial resmi Prakerja. Peserta yang telah mendapatkan notifikasi melalui pesan singkat atau email bisa segera mengecek dashboard Prakerja.
Dalam pengumumannya, PMO Prakerja memberikan tenggat waktu pada peserta yang lolos untuk segera membeli pelatihan pertamanya.
Tenggat waktu tersebut diberikan selama 15 hari. Apabila peserta tidak mengikuti ketentuan yang telah diberikan, pihak PMO akan langsung melakukan blokir pada akun Prakerja peserta terdaftar dan peserta tidak bisa mengikuti seleksi di gelombang selanjutnya.
Selain itu, peserta berpotensi tidak akan mendapatkan saldo Rp4.200.000 yang diberikan untuk membeli pelatihan serta insentif Prakerja.
Komposisi saldo Rp4.200.000 tersebut ialah sebanyar Rp3.500.000 untuk membeli pelatihan dan Rp700.000 merupakan insentif sebagai modal kerja dan diberikan setelah peserta menyelesaikan pelatihannya.
Nantinya, saldo insentif Prakerja sebesar Rp700.000 tersebut bisa ditarik melalui dompet elektronik seperti DANA, OVO, Link Aja atau rekening bank milik peserta.
Beli Pelatihan di Dashboard Prakerja
Untuk menghindari potensi tidak mendapatkan insentif Prakerja, peserta yang lolos harus segera membeli pelatihan.
Cara untuk membeli pelatihan melalui dashboard Prakerja, berikut ini caranya:
- Login dashboard Prakerja di dashboard.prakerja.go.id
- Masukkan email serta password yang telah di daftarkan
- Cari pelatihan yang diinginkan
- Pilih menu ‘Ikut dengan Kartu Prakerja’
- Pilih jadwal pelatihan sesuai dengan kebutuhan Anda
- Setelah itu, peserta akan dibawa ke halaman pembayaran
- Jika sudah berada di halaman pembayaran, masukkan nomor Kartu Prakerja dan pilih ‘Lanjut Pembayaran’
- Anda akan menerima kode OTP ke nomor HP yang telah terdaftar di Kartu Prakerja
- Masukkan kode OTP tersebut untuk melanjutkan proses pembelian pelatihan
- Tunggu kode redeem yang dikirim melalui email atau dashboard Prakerja
- Jika sudah menerima kode tersebut, masukkan kode di halaman pelatihan yang Anda pilih dan klik ‘Pakai Kode’
- Anda berhasil membeli pelatihan
Apabila sudah membeli pelatihan, Anda bisa memulai pelatihan sesuai jadwal yang telah ditentukan. Jika pelatihan sudah dilakukan maka insentif Prakerja Rp700.000 bisa segera Anda klaim ke dompet elektronik atau rekening bank.