Khusus Warga Jakarta! KJP Plus Agustus 2024 Kapan Cair? Segera Cek Penerimanya!

Minggu 04 Agu 2024, 14:39 WIB
Berikut jadwal pencairan bantuan KJP Plus tahap 1 Agustus 2024.(Instagram/@upt.p4op)

Berikut jadwal pencairan bantuan KJP Plus tahap 1 Agustus 2024.(Instagram/@upt.p4op)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Informasi terkait jadwal pencairan KJP Plus Agustus 2024. Segera cek penerimanya untuk klaim saldo Rp300.000 di sini.

Masuk awal bulan, tak sedikit masyarakat yang menantikan pencairan Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus tahap 1 Agustus 2024.

Seperti namanya, KJP Plus hanya disalurkan kepada siswa khusus DKI Jakarta yang diinisiasi oleh pemerintah provinsi Jakarta.

Program ini ditujukan untuk para siswa DKI Jakarta yang berasal dari masyarakat miskin atau rentan miskin yang terdaftar pada DTKS Kemensos.

Para penerima atau siswa akan mendapatkan saldo bantuan dari KJP Plus dengan nominal yang berbeda sesuai jenjang pendidikan dan jenis sekolah.

Kapan KJP Plus Agustus 2024 Cair?

Seperti yang diketahui KJP Plus tahap 1 gelombang 2 alokasi Mei-Juli 2024 mengalami keterlambatan yang dicairkan akhirnya pada 12 Juli 2024.

Melansir dari Instagram resmi @dinsosdkijakarta, tampak bahwa Kartu Anak Jakarta (KAJ) telah dibagikan kepada penerima.

Jika telah menerima KAJ dan sudah aktif, maka saldo akan masuk ke rekening 14 hari seusai dana disalurkan.

Diperkirakan bahwa KJP Plus Agustus 2024 disalurkan sebelum tanggal 10 Agustus 2024. Pencairan dapat dilakukan menggunakan KAJ di ATM bank DKI terdekat.

Cara Cek Penerima KJP 2024

Untuk orang tua/wali siswa yang penasaran apakah anak Anda terdaftar sebagai penerima KJP atau tidak. Simak caranya berikut ini:

  1. Buka laman resmi kjp.jakarta.go.id di web browser favorit Anda.
  2. Klik menu 'eriksa status penerimaan KJP' di paling bawah halaman.
  3. Kemudian klik 'Cari'.
  4. Masukkan NIK orang tua penerima KJP Plus.
  5. Pilih tahun dan tentukan tahap.
  6. Klik tombol 'Cek'.
  7. Laman akan menampilkan informasi status hingga besaran nominal yang di dapat.

Nominal Saldo KJP Plus 2024

Adapun nominal jumlah yang akan diterima oleh para siswa KJP Plus yang diketahui masih sama dengan gelombang pertama, sebagai berikut:

Berita Terkait
News Update